20 Tiang Listrik di Aceh Besar Tumbang Akibat Angin Kencang

26 Juni 2018 15:57 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sebanyak 20 Tiang listrik di Desa Bakoi, Kabupaten Aceh Besar, tumbang ke atas badan Jalan Elak Lambaro, Desa Cot Iri, akibat diterjang angin kencang. Pengendara yang melintas diimbau berhati-hati.
ADVERTISEMENT
Kepala Badan Penanggulan Bencana Daerah Aceh (BPBA), Teuku Ahmad Dadek, mengatakan, peristiwa itu terjadi akibat patahnya pohon cemara yang berada di pinggir ruas jalan.
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
“Sehingga pohon tersebut mengenai kabel listrik dan berdampak pada tumbangnya 20 tiang listrik," ujarnya saat dikonfirmasi kumparan, Selasa (26/6).
Akibatnya, tiang-tiang listrik yang jatuh melintang di sepanjang jalan, mengganggu akses lalu-lintas masyarakat. Namun, Dadek memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Aceh Besar (Foto: Zuhri Noviandi/kumparan)
“Saat ini BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Aceh Besar dan petugas PLN Rayon Lambaro sudah menangani tiang listrik yang tumbang,” pungkasnya.