264 Taruna Akpol Lolos Seleksi, Putra Kabareskrim Lulusan Terbaik

28 Juli 2019 18:46 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana seleksi akademik catar akpol, dok SDM Polri Foto: SDM Polri
zoom-in-whitePerbesar
Suasana seleksi akademik catar akpol, dok SDM Polri Foto: SDM Polri
ADVERTISEMENT
Asisten Sumber Daya Manusia (AsSDM) Polri menutup sidang terbuka Catar Akpol 2019. Sebanyak 264 orang dinyatakan lolos, termasuk putra ke-2 dari Kabareskrim Komjen Pol Idham Azis.
ADVERTISEMENT
AsSDM Kapolri Irjen Pol Eko Indra Heri mengatakan, dari 264 tersebut terdapat 31 orang perempuan dan 233 laki-laki. Mereka telah melewati 7 rangkaian tahapan seleksi.
“Ini telah dinyatakan memenuhi syarat pada seluruh tahapan seleksi Rikmin, Rikkes, Rikpsi, PMK, Uji Jasmani, Uji Akademik, dan TKK,” kata Eko lewat keterangan tertulisnya, Minggu (28/7).
Eko mengungkapkan, sidang akhir dilaksanakan di Auditorium Cendrawasih Gedung Prasetya. Salah satu lulusan terbaik yakni Irfan Urane Azis yang merupakan anak ke-2 dari Komjen Idham Azis.
Anak dari Idham Azis tersebut merupakan salah satu juara olimpiade internasional. Ia juga meraih nilai sempurna pada Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun 2019 di Magelang.
“Penghargaan diberikan kepada para catar dengan nilai terbaik dari aspek jasmani, akademik, dan tes kompetensi manajerial serta catar dengan nilai akhir tertinggi atas nama Irfan Urane Azis dari pengiriman Polda Metro Jaya,” ujar Eko.
ADVERTISEMENT
Dalam sidang akhir tersebut, turut hadir Ketua Ombudsman, Komisioner Kompolnas, Ketua IDI Jawa Tengah, Gubernur Akpol, Supervisor Panpus, dan lainnya. Para supervisi tersebut mengapresiasi AsSDM Kapolri.
“Proses rekrutmen anggota Polri yang sudah sangat transparan dan lebih baik dari tahun ke tahun,” ucap Ketua Ombudsman Amzulian Rifai, dan Komisioner Kompolnas Bekto Suprapto.