Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Perjuangan Arjun Adipati, bayi yang lahir dengan usus di luar perut (gastroschisis) di Medan, harus berakhir. Ajun mengembuskan nafas terakhir pada Kamis (25/7) pukul 16.30 WIB di Rumah Sakit Umum Adam Malik.
ADVERTISEMENT
“Pukul 16.30 WIB tadi meninggalnya, karena penyakit yang dideritanya dan kondisinya (tidak baik),”ujar Kasubbag Humas RS Adam Malik Rossario Dorothy kepada kumparan.
Rossario menyebut, meninggalnya Ajun sesuai dengan apa yang diprediksi dokter. Musababnya, ada infeksi pada usus bayi yang baru berusia 5 hari itu. Selain itu, lambung Ajun pecah saat proses persalinannya.
“Memang sesuai apa yang diprediksi dokter, kemungkinan hidupnya kecil,’’ ujar Rosario.
Saat ini pihak keluarga sedang menjemput jasad Arjun untuk segera dimakamkan. “Memang keluarga tidak mampu, semua pasti ada solusi yang diberikan rumah sakit, yang jelas sebentar lagi akan dibawa keluarganya,’’ungkap Rossario.
Mengenai biaya pengobatan yang harus dibayar, pihak RS Adam Malik tidak akan mempersulit keluarga bayi Arjun yang kurang mampu. Pihak RS Adam Malik nantinya hanya meminta KK dan KTP keluarga sebagai jaminan.
ADVERTISEMENT
“Bapak ini enggak punya duit, KTP dan KK juga enggak ada. Tadi kita udah bantuin juga telepon keluarganya supaya datang. Artinya seberapa yang bisa dibayar. Kalau benar-benar tidak ada duit kita bikin perjanjian. Jaminannya KTP dan KK saja,” ujar Rossario.
Sebelumnya Erjan Fikri, dokter spesialis bedah anak, menyebut kondisi Arjun dalam keadaan kritis. Selain mengalami infeksi pada ususnya, lambung bayi berusia lima hari itu juga pecah.
“Secara medis, peluang hidupnya memang cukup kecil,tetapi juga enggak bisa kita pastikan berapa persennya. Saya pesimistis bisa lebih dari seminggu," ujar Erjan.
Arjun merupakan anak pasangan Imelia (18) dan Gunawan (30), warga Kecamatan Medan Denai. Arjun lahir pada Minggu (21/7) di Klinik Pratama Madina, Kecamatan Tembung Deli Serdang pukul 13.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Karena saat lahir ususnya keluar dari perut, Arjun dipindahkan ke Rumah Sakit Adam Malik dua jam berselang setelah kelahirannya.