Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Istana: Jokowi Kemungkinan Copot Menteri PAN Asman Abnur dari Kabinet
14 Agustus 2018 10:58 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Keputusan PAN yang mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019 berdampak pada komposisi Kabinet Kerja. Presiden Joko Widodo (Jokowi ) kemungkinan akan mencopot menteri PAN yang ada di Kabinet Kerja, Asman Abnur.
ADVERTISEMENT
Asman saat ini menjabat Menteri PAN-RB. Kemungkinan pencopotan Asman disampaikan oleh Mensesneg Pratikno.
"Kalau ada pertanyaan kemudian, oh apa akan ada reshuffle dalam waktu dekat, ya mungkin saja. Kita tunggu keputusannya. Karena ini konsekuensi dari dinamika politik perkoalisian," ujar Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (14/8).
Pratikno menjelaskan Asman akan direshuffle karena saat ini PAN sudah pecah kongsi dengan Jokowi . Menurut dia, dibutuhkan suatu formula untuk membuat koalisi dan pemerintahan makin solid.
"Memang sejak pendaftaran capres kemarin kan koalisi sudah terbentuk. Artinya ada yang di sini, ada juga yang di sana. Tentu saja ini menjadi pemikiran di partai koalisi, bagaimana mengokohkan koalisi," tutur dia.
Namun, Pratikno menjelaskan keputusan soal reshuffle menunggu Presiden Jokowi. Karena saat ini, Jokowi masih berada di Nusa Tenggara Barat untuk meninjau gempa.
"Ini tentu saja akan diputuskan dalam waktu yang cepat. Kita tunggu saja keputusan Pak Presiden," jelas Pratikno.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Pratikno menjelaskan bahwa terlepas dari faktor PAN yang sudah mendukung Prabowo, Jokowi sangat puas dengan kinerja Asman. Menurut dia, secara kinerja, Asman sama sekali tidak bermasalah.
"Pak Presiden kalau terkait dengan kinerjanya, ini kan bicara tentang PAN, kalau kinerjanya Menteri PAN di pemerintahan dalam hal ini Pak Asman Abnur beliau sangat-sangat puas, sangat-sangat bagus," ujarnya.