Jasad Bayi Terbungkus Handuk Ditemukan Warga di Sebuah Kali di Bekasi

12 November 2018 12:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bayi. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bayi. (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Warga Kampung Rawa Semut, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, digegerkan dengan penemuan sesosok jasad bayi laki-laki. Jasad bayi itu ditemukan mengambang di sebuah kali pada Minggu (11/11) sekitar pukul 09.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, jasad bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh dua orang warga bernama Ahmad Fauzi dan Ponijan. Saat itu mereka sedang berjalan di sekitar kali.
"Mereka melihat ada sebuah handuk yang mengambang di kali. Kemudian setelah diperiksa ternyata handuk itu berisikan sesosok bayi laki-laki yang sudah meninggal," kata Argo dalam keterangannya, Senin (12/11).
Setelah diperiksa, masih ada tali pusar dan ari-ari di jasad bayi malang itu dan sudah mengeluarkan bau tak sedap.
"Diperkirakan bayi itu meninggal tiga hari yang lalu. Diduga juga bayi itu baru dilahirkan kemudian dibuang ke kali oleh orang tuanya yang tidak bertanggung jawab," ucap Argo.
Saat ini jasad bayi sudah dibawa ke RSUD dr Chasbullah Abdulmajid untuk divisum. Polisi juga masih mencari orang tua yang tega membuang bayi itu.
ADVERTISEMENT
"Sementara kasus itu ditangani oleh Polsek Bekasi Timur. Anggota masih mencari orang tua yang membuang bayi malang tersebut," pungkas Argo.