Jokowi Resmikan Gedung Baru Sekretariat ASEAN

8 Agustus 2019 9:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan dalam peresmian gedung baru Asean di Jalan Trunoyo,  Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Foto: Fahrian Saleh/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan dalam peresmian gedung baru Asean di Jalan Trunoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Foto: Fahrian Saleh/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden RI Joko Widodo meresmikan gedung baru Sekretariat ASEAN, yang juga bertepatan dengan HUT ke-52 ASEAN. Gedung baru ini terletak di samping gedung sekretariat lama, yang berlokasi di Jalan Sisimangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi, Jokowi hadir di lokasi pada pukul 08.00 WIB dengan mengenakan setelan batik berwarna hitam dan cokelat. Ia didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Sejumlah duta besar dan perwakilan dari negara-negara ASEAN pun turut hadir untuk mengikuti peresmian gedung.
Dalam sambutannya, Joko Widodo mengungkapkan rencana renovasi Gedung Sekretariat ASEAN sebenarnya sudah dicanangkan sejak lama.
“Tujuh tahun lalu saat saya masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, saya masih ingat saya lama berdiskusi dengan Wasekjen ASEAN dan topik penggunaan gedung lama wali kota Jakarta Selatan untuk perluasan Sekretariat ASEAN,” kata Jokowi di lokasi, Kamis (8/8).
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan dalam peresmian gedung baru Asean di Jalan Trunoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Foto: Fahrian Saleh/kumparan
“Sejak awal saya memiliki keterikatan pribadi dengan gedung ini. Saya sadar gedung ini berdiri karena ASEAN menunjang misi ke depan,” lanjut Jokowi.
ADVERTISEMENT
Menurut Jokowi, selama 52 tahun ASEAN berdiri, berbagai peran signifikan telah dilaksanakan dalam persoalan perdamaian, stabilitas, hingga kesejahteraan kawasan.
Namun, seiring dengan berjalannya waktu, ASEAN akan semakin dihadapkan oleh tantangan yang lebih beragam lagi. Dan diharapkan lewat bangunan baru ini dapat membantu ASEAN bekerja lebih baik ke depannya.
“Ke depan tantangan ASEAN 52 tahun tidaklah mudah. Tarik menarik kekuatan besar semakin tajam. ASEAN harus dapat mempertahankan relevansi, pemenuhan kepentingan rakyat, dan ASEAN harus bekerja cepat dan solid,” ungkap Jokowi.
“Indonesia berusaha memfasilitasi ASEAN dalam bekerja secara efektif, dengan pemikiran itu gedung ini kita bangun,” imbuh dia.
Dengan diresmikannya gedung baru Sekretariat ASEAN ini, Jokowi berharap dapat mendorong kerja sama antarnegara-negara ASEAN ke arah yang semakin positif dan bermanfaat bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
“Ke depan sebagian besar kegiatan ASEAN sudah selayaknya dapat dilakukan di gedung ini. Hal ini bisa mengurangi secara drastis biaya perjalanan. Biaya perjalanan bisa digunakan untuk kegiatan bermanfaat,” tuturnya.
Setelah memberi sambutan, acara dilanjutkan dengan penyeragan kunci secara simbolis dari Presiden Jokowi ke Sekjen ASEAN Lim Jock Hoi.
“Bismillahirrahmanirrahim, saya resmikan gedung baru ASEAN dan kita serahkan gedung ini pada sekretariat ASEAN,” tutup Jokowi.