Melihat Gaya Menteri Susi Jadi 'Awak Pesawat Garuda' di Kartini Flight

21 April 2018 13:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Susi Pudjiastuti di Kartini Flight (Foto: Widodo S Jusuf/Antara)
zoom-in-whitePerbesar
Susi Pudjiastuti di Kartini Flight (Foto: Widodo S Jusuf/Antara)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Garuda Indonesia menerbangan pesawat dengan kru seluruhnya perempuan dalam rangka peringatan Hari Kartini 21 April. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti ikut dalam penerbangan ini.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya sebagai tamu undangan, Susi juga bergaya layaknya awak pesawat. Susi memberikan sambutan selamat datang kepada para penumpang Kartini Flight di kabin. Video aksi Susi ini diunggah di akun Twitter resmi @susipudjiastuti, Sabtu (21/4).
Susi yang mengenakan kebaya hijau dengan rambut disanggul itu memberikan pengumuman selamat datang menggunakan pengeras suara.
"Saya Susi Pudjiastuti Menteri Kelautan dan Perikanan, selamat datang di Garuda Kartini Flight Indonesia. Selamat memperingati Hari Kartini. Kartini untuk seluruh wanita Indonesia, penuh inspirasi," kata Susi.
Susi ikut Kartini Flight bersama Garuda (Foto: Twitter @susipudjiastuti)
zoom-in-whitePerbesar
Susi ikut Kartini Flight bersama Garuda (Foto: Twitter @susipudjiastuti)
Susi mengajak para perempuan di Indonesia untuk terus semangat dan memberikan karya terbaik bagi Indonesia.
"Marilah bersama kita terus menerbarkan semangat, cita karya untuk negara Republik Indonesia. Selamat Hari Kartini," kata Susi.
ADVERTISEMENT
Kartini Flight yang membawa rombongan Menteri Susi Pujiastuti berangkat dari Jakarta dan mendarat di Bandar Udara (Bandara) Internasional Adisutjipto Sabtu (21/4) pukul 9.10 WIB.
Seluruh kru pesawat Kartini Flight tersebut berisi perempuan, termasuk pilot, awak kabin dan juga teknisi. Tak hanya itu, ground handling juga dilakukan oleh perempuan.
Susi ikut Kartini Flight bersama Garuda (Foto: Twitter @susipudjiastuti)
zoom-in-whitePerbesar
Susi ikut Kartini Flight bersama Garuda (Foto: Twitter @susipudjiastuti)
General Manager PT Garuda Indonesia (Persero)Tbk Branch Office Yogyakarta Jubi Prasetyo mengatakan, melalui Kartini Flight ini Garuda Indonesia ingin menunjukkan bahwa perempuan di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini tetap eksis. Kaum wanita, di perusahaan ini sangat mendapatkan tempat.
"Ini bukti eksistensi wanita dalam perusahaan kami sangat diberi tempat," tuturnya, Sabtu (21/4/2018) saat penyambutan rombongan Menteri Susi di Bandara Adisutjipto.