Menlu Retno: Asian Games Jadi Energi Baru Palestina

23 Agustus 2018 14:51 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno Marsudi usai menjadi pembicara dalam Kongres Pancasila ke-10 di Balai Senat, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Kamis (23/8/2018). (Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno Marsudi usai menjadi pembicara dalam Kongres Pancasila ke-10 di Balai Senat, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Kamis (23/8/2018). (Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menteri Luar Negeri Retno L. Marsudi mengatakan, Asian Games 2018 yang sedang diadakan di Indonesia merupakan energi baru bagi perjuangan bangsa Palestina. Karena melalui Asian Games, persatuan Palestina akan semakin kokoh.
ADVERTISEMENT
"Apa pun forum yang kita bisa pergunakan untuk membela Palestina, akan kita gunakan. Pada saat Asian Games ini juga memberikan platform bagi mereka (Palestina) memperkokoh persatuan di antara mereka," kata Retno usai menjadi pembicara di Kongres Pancasila ke-10 di Balai Senat UGM, Yogyakarta, Kamis (23/8).
Alasannya tak lain karena kontingen Palestina yang mencapai lebih dari 80 orang itu terdiri dari berbagai daerah di Palestina, mulai dari Gaza yang dikuasai Hamas hingga Tepi Barat yang dipimpin partai Fatah.
Menlu Retno Bertemu Menlu Palestina di Yordania  (Foto: Dok. Kemenlu)
zoom-in-whitePerbesar
Menlu Retno Bertemu Menlu Palestina di Yordania (Foto: Dok. Kemenlu)
"Dengan gabungan ini menumbuhkan rasa persatuan. Dan rasa persatuan ini penting sekali untuk perdamaian, buat perjuangan mereka. Selain itu dengan mereka tampil di Asian Games ini juga memberikan energi baru yang dapat digunakan untuk terus memperjuangkan bangsa Palestina," katanya.
ADVERTISEMENT
Usai pembukaan Asian Games, Presiden Jokowi juga menerima kunjungan dari ketua komite Olimpiade Palestina. Mereka menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat publik Indonesia kepada delegasi Palestina yang berlaga di 15 cabang olahraga.
"Mereka (Palestina) merasa berada di rumah sendiri," tuturnya.
Selain itu, konsistensi Indonesia terhadap perjuangan bangsa Palestina turut diapresiasi. Tak banyak negara yang se-konsisten Indonesia dalam membela perjuangan Palestina.
"Presiden Jokowi menyampaikan dua pesan. Pertama presiden merasa senang Asian Games dapat menjadi energi baru untuk persatuan Palestina. Kedua, semangat Asian Games hendaknya bisa dijadikan energi dalam perjuangan bangsa Palestina," ucap Retno.