Polisi: Butuh Ratusan CCTV untuk Pantau Seluruh Jalan di Jakarta

1 November 2018 9:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Uji coba tilang CCTV atau Electronic Law Enforecement (ETLE) dilaksanakan di Jalan Sudirman dan Thamrin. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Uji coba tilang CCTV atau Electronic Law Enforecement (ETLE) dilaksanakan di Jalan Sudirman dan Thamrin. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ditlantas Polda Metro Jaya telah menerapkan sistem Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) atau tilang CCTV, Kamis (1/11). Hanya saja baru dua jalan protokol yang diterapkan sistem itu, yakni kawasan Sudirman dan Thamrin.
ADVERTISEMENT
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Yusuf mengatakan, rencananya seluruh jalan yang ada di DKI diberlakukan sistem penilangan CCTV. Namun, hal itu terkendala karena stock CCTV yang belum memadai.
"Sementara ini masih kita hitung, mungkin sekian ratus kamera yang kita butuhkan untuk cover seluruh jalan di Jakarta. Ke depannya kita akan pasang di beberapa titik terutama sekitar Istana, tempat sering berkumpulnya massa, Monas, Stadion GBK, Gedung DPR. Nanti prioritas mengembang," kata Yusuf di Jakarta, Kamis (1/11).
Selain itu, CCTV yang digunakan di sekitar Thamrin dan Sudirman saat ini masih dalam tahap uji coba. Penganggaran pengadaan CCTV baru akan dilakukan pada 2019 mendatang.
"Kita masih uji coba, kalau nanti memang bagus baru pengadaan tahun depan. Pemprov nanti ikut bantu dan kita sendiri juga ada anggarannya," ucap dia.
Uji coba tilang CCTV atau Electronic Law Enforecement (ETLE) dilaksanakan di Jalan Sudirman dan Thamrin. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Uji coba tilang CCTV atau Electronic Law Enforecement (ETLE) dilaksanakan di Jalan Sudirman dan Thamrin. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
Yusuf menegaskan, untuk sementara hanya pelat B atau Jakarta saja yang akan ditindak. Untuk pelat luar Jakarta belum akan dikenai penindakan dengan tilang CCTV ini.
ADVERTISEMENT
"Kalau itu (pelat luar) belum terdeteksi, tapi bukan berarti langsung lolos (tilang). Kan ada petugas lapangan juga jadi bisa ditilang manual," pungkasnya.