Polisi Periksa Politikus PKS Mardani Ali Sera Terkait Bom Molotov

27 Juli 2018 11:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi periksa Mardani Ali Sera terkait bom molotov (Foto: Dok. Tim Media Mardani)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi periksa Mardani Ali Sera terkait bom molotov (Foto: Dok. Tim Media Mardani)
ADVERTISEMENT
Polisi memeriksa politikus PKS Mardani Ali Sera terkait serangan bom molotov yang dilemparkan ke rumahnya yang berada di kawasan Jati Makmur, Pondok Gede, Bekasi, pada Kamis (19/7) lalu.
ADVERTISEMENT
Mardani memberikan keterangan di Polsek Pondok Gede. "Pagi ini baru saja memberi keterangan ke Polres Bekasi, proses dilaksanakan di Polsek Pondok Gede," kata Mardani kepada kumparan, Jumat (27/7).
Dalam proses pemeriksaan, Mardani mengapresiasi pihak kepolisian yang sigap menangani kasus ini. Ia menambahkan, pihak kepolisian memberikan pertanyaan 5W dan 1 H dengan efisien.
Barang bukti molotov di rumah Mardani Ali Sera. (Foto: Dok.Tim Media Mardani Ali Sera)
zoom-in-whitePerbesar
Barang bukti molotov di rumah Mardani Ali Sera. (Foto: Dok.Tim Media Mardani Ali Sera)
Pihak kepolisian, kata Mardani, menjelaskan sudah menyelidiki enam titik untuk diambil rekaman nomor handphone di sekitar lokasi kejadian.
"Teorinya jika ada pemilik hape yang terdeteksi pada pukul 03.00 WIB dini hari, dalam kondisi bergerak ada kemungkinan itu yang dapat ditelusuri," kata Mardani.
Sebelumnya, bom molotov tersebut ditemukan oleh penjaga rumah sekitar pada Kamis (19/7) pukul 05.30 WIB. Saat kejadian, Mardani sedang tidak di rumah, ia sedang berada di luar kota.
ADVERTISEMENT