Sejumlah Daerah di Jakarta Mati Lampu, Netizen Protes ke Twitter PLN

23 November 2018 22:43 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mati lampu (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Mati lampu (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Sejumlah netizen berkeluh kesah di Twitter karena daerah tempat tinggalnya mati lampu pada Jumat (23/11) malam. Beberapa dari mereka telah mention akun Twitter resmi PLN @pln_123 untuk meminta penjelasan terkait pemadaman lampu yang telah berlangsung sejak Jumat sore.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diunggah oleh akun @medynanova, kawasan Cakung Timur Kayu Tinggi, Jakarta Timur, sudah mengalami mati lampu selama kurang lebih dua jam.
Pemadaman juga terjadi di sebagian kawasan di Jakarta hingga Bekasi. Tak sedikit juga netizen yang berkeluh kesah karena mati lampu sudah berlangsung dalam waktu yang cukup lama.
Beberapa dari netizen juga protes karena pemadaman lampu berefek kepada kegiatan mereka. Netizen juga mempertanyakan kapan pemadaman berakhir.
Hingga pukul 22.30 WIB, kumparan telah mencoba menghubungi call center PLN namun tengah dalam keadaan sibuk.