Lewat All New Brio, Honda Bidik Pemotor yang Mau Naik Kelas

1 November 2018 11:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Muka depan baru All new Honda Brio seperti Honda Mobilio (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
Muka depan baru All new Honda Brio seperti Honda Mobilio (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
ADVERTISEMENT
Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Medan 2018 dimanfaatkan PT Honda Prospect Motor (HPM) untuk memamerkan all new Brio. City car itu dipamerkan bersama dengan new Honda HR-V, Mobilio BR-V, CR-V, dan Jazz.
ADVERTISEMENT
Menurut General Manager Region 1 Main Dealer PT HPM, Nukman Hung Lim, all new Brio menjadi andalan baru mereka untuk memperkuat pasar kendaraan penumpang di Sumatera Utara.
"Kami sangat optimistis dengan model Honda Brio baru ini. Karena yang model lama saja banyak kekurangan tapi jualannya tetap bagus. Apalagi model baru yang extreme makeover dan punya dimensi yang lebih besar,” kata Nukman saat ditemui di GIIAS Medan, Selasa (31/10).
Nukman melanjutkan, hadirnya all new Brio ini bisa mendongkrak penjualan. Khusus untuk model low cost green car (LCGC) berharap bisa mendongkrak jumlahnya hingga dua kali lipat.
"Dari Januari sampai Agustus Honda Brio Satya itu angka penjualan 750 unit. Sampai akhir tahun target kami untuk Satya 1.400 an unit. Karena di segmen ini kan banyak first time buyer, jadi konsumen yang mau naik level dari motor cari mobil pertama ya ke Satya ini," paparnya.
Honda Brio Satya juga mengikuti ubahan Brio RS  (Foto: dok. HPM)
zoom-in-whitePerbesar
Honda Brio Satya juga mengikuti ubahan Brio RS (Foto: dok. HPM)
Selama penyelenggaraan GIIAS Medan 2018, jenama asal Jepang itu coba menarik konsumen dengan melancarkan program penjualan termasuk DP mulai dari Rp 20 juta, bunga 0 persen selama 4 tahun, cicilan Rp 2 jutaan, hingga layanan purna jual yang meliputi gratis biaya perawatan selama 4 tahun atau 50 ribu km.
ADVERTISEMENT
All new Honda Brio pertama kali diperkenalkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Secara eksterior, dia berubah signifikan. Bagian belakangnya kini tak lagi mirip dengan Civic Wonder. Honda juga membuatnya lebih panjang. Sebelumnya Brio memiliki panjang 3.640 mm, all new Brio memiliki panjang 3.815 mm, yang otomatis berdampak pada ruang kabin yang lebih lapang.
Soal fitur keselamatan, semua varian Honda Brio mendapat dual airbags, Anti-lock Braking System (ABS) dan Electronic Brake-force Distribution (EBD) serta sistem i-SRS yang akan membuka seluruh pintu 10 detik setelah airbag dan sistem seatbelt pretensioner aktif.