Mitsubishi XPANDER Edisi Terbatas Resmi Dirilis di Telkomsel IIMS 2019

26 April 2019 18:33 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Xpander Limited hanya tersedia 1.000 unit. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Xpander Limited hanya tersedia 1.000 unit. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
ADVERTISEMENT
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) di Indonesia, resmi merilis XPANDER Limited di hari pertama Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 Jakarta International Expo Kemayoran, Kamis (25/4).
ADVERTISEMENT
XPANDER edisi terbatas ini dirilis sebagai apresiasi atas penerimaan dan pencapaian penjualan yang baik dari masyarakat. Dalam periode 18 bulan, tercapai penjualan retail 100.000 unit — tercepat di kelas small MPV.
"Pencapaian ini berkat dukungan dan penerimaan masyarakat yang sangat baik terhadap XPANDER. Atas hal tersebut MMKSI ingin menunjukan apresiasi terbaik dengan meluncurkan XPANDER Limited untuk mengakomodir keinginan dan kebutuhan masyarakat akan kemudahan dalam keseluruhan kepemilikan mobil keluarga,” kata Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI.
Mitsubishi Xpander Limited Edition Foto: Ghulam Nayazri/kumparan
Mitsubishi XPANDER Limited merupakan edisi spesial berbasis XPANDER varian Ultimate dengan warna Quartz White Pearl. XPANDER Limited juga menjadi varian tertinggi XPANDER dengan peningkatan ubahan dengan tampilan lebih sporty. Model ini dibanderol dengan harga Rp 276,6 juta OTR Jabodetabek.
Mitsubishi Xpander Limited hanya tersedia 1.000 unit. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
Selain peningkatan ubahan tampilan yang lebih menarik, Mitsubishi juga meningkatkan sisi kenyamanan dan kemewahan interior serta tampilan eksterior pada XPANDER Limited. Peningkatan ini berupa penambahan Sporty Seat Cover, Ornament Decal, Exclusive Limited ID dan Scuff Plate. Sedangkan dari tampilan eksterior, terdapat Aero Kit, Mirror Cover Decal, Door Handle Protector, Fuel Lid Gardnish, Engine Hood Emblem, dan Limited Edition Emblem.
ADVERTISEMENT
Sorotan inilah "Yang Jadi Kebanggaan Kini Tampil Beda" — slogan khusus yang mengiringi kehadiran XPANDER Limited sebagai small MPV favorit yang selalu memanjakan para hobbiers dan masyarakat yang dinamis.
Sejalan dengan hal tersebut MMKSI juga memperkenalkan program kampanye lanjutan untuk model XPANDER bertajuk #PilihXPANDERPinterBener.
Artis Ringgo Agus berpose pada peluncuran mobil Xpander Limited. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Kampanye ini bertujuan memberikan informasi serta edukasi kepada konsumen pengguna dan pasar potensial tentang keuntungan memiliki XPANDER yang lebih besar lagi, yang tercermin dari total biaya kepemilikan atau total cost of ownership. Hal ini didukung oleh layanan penjualan serta purna jual, fitur, dan performa kendaraan yang berimbas pada penerimaan pasar yang terjaga baik bagi produk XPANDER.
Artis Ringgo Agus berpose pada peluncuran mobil Xpander Limited. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Program #PilihXPANDERPinterBener akan dilakukan dengan cara yang unik berdasarkan pengalaman sehari-hari keluarga Indonesia yang nantinya akan diperankan oleh keluarga Agus Ringgo Rahman sebagai “Suami Pinter” dan Sabai Dieter sebagai “Istri Bener” yang akan menilai ketangguhan mobil keluarga, Mitsubishi XPANDER.
ADVERTISEMENT
Bagi Pengunjung Telkomsel IIMS 2019 yang ingin melihat secara langsung tampilan dari XPANDER Limited dan juga bermain di Pinter Bener corner dapat langsung datang ke Booth Mitsubishi Motors selama periode Telkomsel IIMS 2019 berlangsung. Pengunjung juga dapat menyaksikan penampilan dari Ari Lasso, Anji, RAN, Naura, Neal, The Kangkung, Baim dan Paula, serta beragam aktivitas menarik bersama Key Opinion Leader.
Story ini merupakan kerja sama dengan Mitsubishi Motors.