Parkir Mobil Manual dengan Kondisi Masuk Gigi, Benar atau Salah?

27 September 2018 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil Transmisi Manual  (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Mobil Transmisi Manual (Foto: Wikimedia Commons)
ADVERTISEMENT
Beberapa pemilik mobil terutama yang puya transmisi manual punya anggapan, agar lebih aman saat diparkir kendaraan sebaiknya dalam posisi masuk ke gigi. Hal ini dianggap dapat mengunci roda sehingga kalau-kalau rem tidak bekerja. Sehingga laju kendaraan dapat tertahan dengan bantuan transmisi.
ADVERTISEMENT
Hal ini terdengar masuk akal. Namun menurut Dealer Technical Support PT Toyota Astra Motor (TAM), Didi Ahadi, hal ini tidak disarankan.
"Saat parkir dianjurkan masuk gigi netral, karena akan terbebas hubungan antara mesin dengan roda. Jadi tidak saling menahan," terangnya.
Dia menjelaskan ada sangat banyak parts yang terlibat saat tranmisi masuk di gigi 1 misalnya, mulai dari roda gigi, pelat kopling, propeller shaft, dan masih banyak lainnya. Meski tidak seketika, menurut Didi lambat laun parts ini dapat rusak karena keadaannya yang saling menahan.
Lebih lanjut dia menerangkan kondisi rem parkir atau rem tangan dalam keadaan yang baik sudah sangat cukup untuk menjaga posisi kendaraan dalam kondisi diam. Hal ini termasuk ketika kendaraan harus mengahadapi parkiran di jalan yang sedikit menanjak ataupun menurun.
Rem Tangan (Foto: dok. Haynes Manuals )
zoom-in-whitePerbesar
Rem Tangan (Foto: dok. Haynes Manuals )
Kalau memang pemilik kendaraan kurang percaya diri dengan kekuatan rem tangan Didi pun menawarkan solusi agar tidak perlu mobil diparkir dengan posisi transmisi di gigi 1 ataupun gigi mundur.
ADVERTISEMENT
"Sebaiknya setelah hand brake, roda diganjal saja," ujarnya.
Cara ini dianggap lebih aman dan dapat menjaga kondisi komponen-komponen dalam kendaraan.