Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Tak Hanya GS, Suzuki Ertiga Baru bakal Punya Tipe GT
11 Maret 2019 18:52 WIB
Diperbarui 20 Maret 2019 20:08 WIB
ADVERTISEMENT
Informasi baru seputar Suzuki Ertiga baru kembali muncul dari situs resmi situs Pajak dan Retribusi Daerah, pada informasi Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) tahun 2019. Setelah sebelumnya muncul varian baru GS, kali ini ada GT.
ADVERTISEMENT
Kehadiran varian baru ini memang sudah tak dirahasiakan lagi oleh Suzuki Indonesia. Mereka menyebut pada akun resmi Instagram @Suzuki_id, mengumumkan pada 22 Maret akan meluncurkan varian baru Ertiga, bersamaan dengan teaser siluet bagian muka dari Ertiga Sport.
Namun, kembali menilik situs NJKB ada dua varian yang akan dihadirkan tak hanya satu tapi ada dua GS dan GT.
Coba putar memori dan mencari celah untuk memecahkan teka-teki Ertiga, bila mengingat kembali pada saat Ertiga Dreza meluncur pada awal 2016 lalu, varian tersebut punya embel-embel GS. Dreza GS saat itu, tak punya kesan sporty tapi lebih ke elegan.
Nah, bukan tidak mungkin pada penyegaran kali ini, Suzuki menggunakan nomenklatur yang sama. GS pada All-New Ertiga ini lebih ke arah elegan. Sementara untuk GT, bakal disematkan pada Ertiga dengan wujud bernuansa sporty.
ADVERTISEMENT
Sempat diberitakan oleh Rushlane.com , kalau di India juga akan dipasarkan Ertiga GT dengan konfigurasi kursi 2+2+2, atau untuk mengakomodasi 6-penumpang. Bahkan beberapa foto yang diduga Ertiga GT sudah tertangkap kamera berada di diler Suzuki di di negeri Bollywood tersebut.
Mereka menyebut Suzuki Ertiga GT ini bakal ditempatkan di kasta paling atas keluarga Ertiga. Disebut dalam laporan juga Ertiga GT akan diperkenalkan di Indonesia.
Ertiga GT Kasta Tertinggi
Memang bila melihat data situs NJKB, varian Ertiga GT punya harga NJKB (masih off the road) paling mahal. Untuk ARK415F GT 4X2 MT banderolnya Rp 187.000.000, sementara GT 4X2 AT Rp 195.000.000. Lalu untuk GS 4X2 MT Rp 179.000.000 dan GS 4X2 AT Rp 187.000.000.
Coba berspekulasi, supaya tak bertabrakan Ertiga GT dibangun dari basis varian GX, jadi dengan kelengkapan seluruh fitur ditambah lagi tampilan eksterior yang kental unsur sporty.
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk Ertiga GS dibangun dari varian GL atau kasta yang berada di tengah keluarga Ertiga, namun dengan tampilan yang elegan, entah eksterior maupun interiornya.
Dengan ini, Ertiga punya sembilan varian (transmisi manual dan otomatis) yang akan mengakomodasi keinginan konsumen dengan lengkap.
Prediksi Harga
Dengan melihat pola perubahan harga dari NJKB ke harga di situs resmi Suzuki, harga Ertiga varian baru seharusnya tak sulit untuk didapat, ya walaupun masih prediksi.
Oke kita mulai, pada varian yang sudah dipasarkan GA, GL dan GX, ada penambahan sekitar 30-32 persen dari harga NJKB ke harga jual di pasaran (berdasarkan situs resmi).
Jadi bila kita ambil rata-rata persentase kenaikan tersebut di angka 31 persen saja (bisa lihat tabel di atas untuk lengkapnya), dan diaplikasikan buat menghitung kenaikan varian baru, berikut harganya.
ADVERTISEMENT
Ertiga GS MT Rp 234.490.000
Ertiga GS AT Rp 244.970.000
Ertiga GT MT Rp 244.970.000
Ertiga GT AT Rp 255.450.000