Target Mitsubishi Pangkas Waktu Inden Xpander

4 Mei 2018 19:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Xpander (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Xpander (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Di luar ekspektasi, Mitsubishi Xpander menjadi model Low Multi-Purpose Vehicle (LMPV) yang laris manis. Berangsur-angsur angka pemesanannya terus meningkat. Kapasitas produksi pun terus digenjot untuk mengimbangi tingginya permintaan.
ADVERTISEMENT
Bahkan saking tingginya pesanan dari pasar domestik, rencana ekspor yang direncanakan pada awal tahun ditunda dan baru terlaksana ada akhir April kemarin.
Para pembelinya pun rela inden hingga empat bulan lamanya untuk mendapatkan Mitsubishi Xpander. Sambil menunggu, Mitsubishi gencar melakukan pendekatan dengan mengadakan gathering product knowledge agar konsumennya tetap setia menanti.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah mencatat 66 ribu lebih inden Xpander, yang mana hampir separuhnya baru terpenuhi.
Direktur Penjualan dan Pemasaran PT MMKSI Irwan Kuncoro berharap bisa segera mengatasi isu lamanya inden Xpander. "Saya pikir secara bertahap ya, karena memang kalau melihat sekarang itu baru terpenuhi 50 persennya dari inden, masih perlu waktu lah ya, cuma harus kami percepat," ujarnya kepada kumparanOTO usai pembukaan diler baru Mitsubishi di Rancaekek, Bandung
Mitsubishi Xpander (Foto: Dok. PT MMKSI )
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Xpander (Foto: Dok. PT MMKSI )
Meski tidak merinci waktu tepatnya, menurut Irwan, inden Xpander akan normal sebelum tutup tahun 2018, sejalan dengan kapasitas produksi yang terus ditingkatkan.
ADVERTISEMENT
"Paling tidak tahun ini harusnya beberapa bulan ke depan (sudah) normal, dalam artian enggak sampai 3-4 bulan (indennya). Tidak sampai akhir tahun, ke depannya paling tidak sudah normal lah ya, satu bulan nunggunya sambil nunggu BPKB jadi, sebenarnya wajar lah ya untuk produk yang relatif baru," tambahnya.
Sejalan dengan peningkatan pemesanan, distribusi Xpander terus ditingkatkan, selama tiga bulan pertama tahun ini atau pada kuartal pertama 2018, 21.972 unit Xpander telah dikirim ke diler. Praktis membuatnya menjadi pemegang takhta, menggeser Toyota Avanza yang biasanya mendominasi segmen low MPV namun 'hanya' mencatatkan angka distribusi 21.413 unit pada periode yang sama.