Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Toyota 86 dan Subaru BRZ Jadi Korban Supra Generasi Terbaru
4 Februari 2019 9:45 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:05 WIB
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu Toyota Supra terbaru resmi dibuka selubungnya. Supra generasi kelima hasil kawin silang dengan BMW Z4 tersebut, tak disangka-sangka ternyata menjadi prioritas utama pabrikan.
Sebab bila melansir Car Advice, pengembangan Toyota untuk melahirkan generasi kedua 86 harus tertunda, karena ada fokus lain dari pabrikan untuk meluncurkan Supra versi low budget bermesin 2.000 cc juga Toyota MR2 listrik.
Begitupun bila mengutip kejelasan orang dalam Subaru Amerika Serikat. “Kami memang mengarah pada pengembangan generasi kedua BRZ, tapi untuk saat ini kami belum bisa mengatakannya lebih jauh,” demikian kutipannya dalam laporan Motor1.
Hanya saja, media Japan Times menyebutkan generasi kedua Toyota 86 —dan tentunya Subaru BRZ— akan melakoni debutnya pada tahun 2021 mendatang. Sayangnya masih belum terkuak akan menggunakan mesin dengan kapasitas yang sama atau lebih besar untuk membuat diferensiasi dengan Supra .
Namun dengan adanya Supra dengan dapur pacu 2.000 cc, sejumlah rumor mengatakan kalau pengembangan lanjutan 86 maupun BRZ akan dihentikan. Apabila nantinya Supra 2.000 cc dilahirkan, maka pasar Toyota 86 maupun Subaru BRZ akan sangat berhimpitan, dan tentu akan banyak konsumen yang lebih cenderung memilih Supra.
Bukan soal modelnya yang berbeda. Berbeda dengan Supra, fan base 86 maupun BRZ pun tidak kalah banyak. Tapi bila kedua mesin disandingkan, baik itu dari 86 atau Supra yang sama-sama berkapasitas 2.000 cc, jelas mesinnya Supra lebih ganas, terlebih torsinya.
Di atas kertas, kedua mesin punya output tenaga yang sama, namun kalau bicara torsi maksimum, Supra menjanjikan angka 320 Nm sementara 85 berkisar 205 Nm saja. Memang selisihnya cukup besar, mengingat 86 dan Supra dibentuk dengan ruh yang berbeda.
Kalau Supra akan asyik bila diajak kebut-kebutan, sementara 86 lebih mengedepankan handling dan manuver yang lebih stabil. Di Indonesia sendiri Toyota 86 diniagakan oleh Toyota Astra Motor (TAM) dengan banderol mulai dari Rp 716,5 juta yang tersedia pada pilihan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis 6-percepatan juga.
ADVERTISEMENT