Toyota Rilis 6 Mobil Baru di 2018: Avanza dan Yaris Baru dalam Daftar?

10 Januari 2018 12:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Avanza (Foto: Gesit Prayogi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Avanza (Foto: Gesit Prayogi/kumparan)
ADVERTISEMENT
All new Toyota Rush menjadi amunisi pertama Toyota tahun ini. Selain itu, mereka tentu sudah menyiapkan produk lain yang siap menggempur pasar.
ADVERTISEMENT
Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto membeberkan bahwa sedikitnya akan ada 6 produk baru yang meluncur tahun 2018. Namun sayang, dia tidak memberikan informasi secara spesifik.
“Tiap tahun product development kita berbeda beda, ada yang priority ada yg tidak, itu berdasarkan customer. Kalo customer masih bisa terima dengan segala fiturnya kita tetap bertahan tapi kalo merasa butuh improve, kita akan improve,” jelas pria yang akrab disapa Soeryo itu saat ditemui di acara media tes drive all new Toyota Rush di Malang, Jawa Timur.
Menurut informasi yang masuk ke redaksi kumparanOTO, 2 dari 6 produk mereka adalah Yaris dan Avanza baru.
Bila bulan ini Toyota sibuk dengan low SUV barunya, Februari dipilih jenama Jepang itu untuk membuka selubung Toyota Yaris. Versi terbaru dari mobil sendiri sudah meluncur di Thailand.
Toyota Yaris facelift Thailand (Foto: dok: Toyota)
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Yaris facelift Thailand (Foto: dok: Toyota)
Toyota Yaris baru aspek ubahan yang signifikan adalah di sektor keselamatan. Bila mengambil fitur yang sama persis dengan Thailand, Yaris baru akan memiliki 7 airbags, rem Anti-lock Braking System (ABS) dengan Electronic Brake-force Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA), Vehicle Stability Control (VSC), serta Hill Start Assist (HSA).
ADVERTISEMENT