Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Perusahaan di China Olah Kotoran Panda Menjadi Tisu Toilet
28 Desember 2017 7:25 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
ADVERTISEMENT
Sebuah perusahaan di China, Qianwei Fengsheng Paper Company, bekerja sama dengan Lembaga Riset dan Konservasi Giant Panda China untuk mengolah kotoran panda dan sisa makanannya menjadi tissue toilet dan produk rumahan lainnya.
ADVERTISEMENT
Dilansir AFP, barang-barang olahan tersebut akan segera dirilis, dipasarkan sebagai bagian dari produk olahan kotoran panda. Kemasannya pun dihiasi dengan gambar panda yang tengah makan bambu.
Melalui media Xinhua, peneliti giant panda Huang Yan menyampaikan, panda dewasa mengeluarkan kotoran sebanyak 10 kilogram per hari. Kotoran tersebut kaya dengan serat.
Selain itu, panda juga mengeluarkan setidaknya 50 kilogram sampah makanan setiap harinya dari bekas sekam bambu yang diludahkan setelah dikunyah.
Presiden dari perusahaan Qianwei Fengsheng Paper Company Yang Chaolin menuturkan, pengolahan bekas kotoran panda menjadi kertas dilakukan dengan memecah fruktosa yang terkandung menjadi ekstrak serat.
Perusahaan Fengsheng akan mengumpulkan kotoran dari tiga panda di Sichuan beberapa kali dalam satu minggu. Setelah kotoran diolah melalui proses perebusan dan pasteurisasi menjadi kertas, produk tersebut akan diuji coba kandungan bakteri sebelum akhirnya dipasarkan secara luas.
ADVERTISEMENT
Satu kotak tissue ‘kotoran panda’ akan dijual seharga 6,5 dolar AS.
“Panda-panda mendapatkan apa yang mereka suka--dan kita pun juga. Keduanya diuntungkan,” kata Yang.