Juara India Terbuka, Greysia/Apriyani Raih Gelar Ketiga

4 Februari 2018 18:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu (Foto: Nugroho Sejati//kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu (Foto: Nugroho Sejati//kumparan)
ADVERTISEMENT
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polli/Apriyani Rahayu, mengobati kekecewaan seusai kalah di final Indonesia Masters 2018. Mereka menjadi kampiun di India Terbuka 2018 dengan mengalahkan wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
ADVERTISEMENT
Bagi Greysia/Apriyani, gelar tersebut menjadi kali ketiga. Mereka sempat menjuarai Thailand Grand Prix Gold 2017 dan French Super Series 2017 sebelumnya.
Dalam pertandingan yang digelar di New Delhi, Minggu (4/2/2018), Greysia/Apriyani menang dengan skor 21-18, 21-15.
Duel berlangsung ketat pada awal gim pertama. Kedua pasangan sempat bermain imbang 4-4.
Baru setelah mampu menguasai permainan dengan melalui reli panjang, Greysia/Apriyani terus-menerus menuai poin hingga unggul 21-18. Kititharakul/Prajongjai coba bangkit hingga skor menjadi 18-19, tetapi dua poin beruntun membuat pasangan Indonesia mengunci kemenangan gim pertama.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
Pada gim kedua, wakil Thailand coba mencuri start dengan unggul 7-3. Kemudian, Greysia/Apriyani mendapatkan momentum dan menyamakan kedudukan. Duel ketat tersaji hingga skor 14-14.
Setelah itu, Greysia/Apriyani meraup poin-poin beruntun hingga mencapai skor 21. Adapun, Kititharakul/Prajongjai cuma menambah satu angka.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, Greysia/Apriyani keluar sebagai pemenang dan meraih gelar pertama buat Indonesia pada India Terbuka 2018.