Ruselli Lolos, Ribka/Febriana Terhenti di Kualifikasi Malaysia Masters

15 Januari 2019 17:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ruselli Hartawan di babak kualifikasi Malaysia Masters 2019. (Foto: Dok. PBSI)
zoom-in-whitePerbesar
Ruselli Hartawan di babak kualifikasi Malaysia Masters 2019. (Foto: Dok. PBSI)
ADVERTISEMENT
Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengirimkan 22 wakil ke Malaysia Masters 2019 yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, 15-20 Januari 2019. Dari 22 wakil, lima di antaranya harus lebih dulu mengikuti babak kualifikasi.
ADVERTISEMENT
Berlangsung Selasa (15/1/2019), kualifikasi Malaysia Masters 2019 dimulai sejak pukul 11:00 waktu setempat atau pukul 10:00 WIB. Ruselli Hartawan, pemain tunggal putri, lebih dulu mengawali langkah wakil Indonesia yang bertanding di kualifikasi.
Hasilnya, Ruselli berhak maju ke babak utama usai kalahkan wakil India, Rituparna Das, meski harus mendapat perlawan di gim kedua dengan skor akhir 21-13 dan 26-24. Pada babak pertama alias 32 besar, Ruselli akan bertemu Yip Pui Yin (Hong Kong).
“Sebenarnya game pertama saya kurang enak di lapangan. Game kedua seharusnya lebih enak mainnya karena kalah angin. Tapi, pukulan saya malah banyak yang tidak pas. Lawannya lumayan bagus, ada atur bolanya. Tapi, karena saya sudah menonton video dia, jadi sudah lebih tahu,” kata Ruselli di situsweb resmi PBSI, Selasa (15/1).
ADVERTISEMENT
Pada babak pertama Ruselli akan berhadapan dengan Yip Pu Yin (Hong Kong). Meski baru pertama kali bertanding lawan Yip, Ruselli mengaku siap maksimal di lapangan. “Buat besok ngasih yang terbaik aja. Sama lihat video pertandingan lawan. Penginnya bisa ngalahin pemain-pemain yang di atas saya,” imbuhnya.
Hasil yang sama sayangnya gagal diraih oleh ganda putri, Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma. Meski sudah bertanding tiga gim selama 1 jam, Ribka/Febriana harus tersingkir usai kalah 21-18, 18-21, dan 10-21 dari Liu Xuanxuan/Xia Yuting asal China. Maka, Liu/Xia yang akan menantang andalan Korea Selatan, Chang Ye Na/Jung Kyung Eun di babak pertama.
Tiket ke babak utama lainnya berhasil diamankan ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra. Sabar/Frengky mampu melewati wakil Thailand, Tinn Isriyanet/Nipitphon Phuangphuapet untuk mengamankan tempat di babak pertama, dengan kemenangan 21-15, 18-21, dan 21-10.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, drawing memaksa Sabar/Frengky untuk langsung bertemu ganda nomor satu dunia yang juga kompatriot, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, di 32 besar, Rabu (16/1).
Wakil ganda putri lainnya, Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto, tidak perlu menguras keringat karena memastikan diri ke babak utama usai sang rival, Ng Wing Yung/Yeung Nga Ting (Hong Kong) memutuskan mundur. Di babak pertama, Yulfira/Jauza bertemu Linda Efler/Isabel Herttrich (Jerman), yang juga lolos dari kualifikasi.
Dari sektor ganda campuran, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami yang seharusnya bertanding di kualifikasi, sudah mendapatkan promosi sehingga otomatis lolos ke babak utama. Mereka akan berhadapan dengan unggulan kedua turnamen, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), runner-up Denmark Terbuka 2018.
Sementara beberapa sektor sudah memainkan babak pertamanya di hari pertama Malaysia Masters 2019, Selasa (15/1). Salah satu wakil pelatnas yang bermain di hari pertama adalah duet pemain kawakan, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Sementara babak pertama wakil lain seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang berstatus juara bertahan, baru digelar Rabu (16/1) di hari kedua turnamen.
ADVERTISEMENT