5 Tanda si Dia Serius Jalani Hubungan Denganmu

22 Januari 2018 19:15 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pasangan suami istri. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Pasangan suami istri. (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Hubungan yang serius merupakan jalan untuk melangkah ke jenjang yang lebih jauh lagi. Namun yang jadi masalah adalah, sebagian orang menjalani hubungan tanpa keseriusan, yang akan mengakibatkan tidak tercapainya tujuan bersama untuk mengambil langkah ke pernikahan.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, masih banyak pula wanita yang belum bisa menangkap sinyal bahwa pasangannya ingin menjalani hubungan yang lebih serius. Jika kamu salah satunya, yuk simak lima tanda si dia serius menjalani hubungan denganmu:
1. Intensitas Berkomunikasi
Memmbaringkan kepala ke dada pasangan (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Memmbaringkan kepala ke dada pasangan (Foto: Thinkstock)
Ketika seorang pria berniat serius menjalin hubungan denganmu, ia pasti tak segan menghubungimu. Biasanya ia akan terus menghubungi kamu dengan cara apapun. Namun, jika ia terus mengabaikan kamu, tidak menjawab panggilan telepon, tidak menjawab SMS, atau sebagainya, sudah jelas ia tidak serius.
“Yang enggak pernah ngasih kabar itu sudah jelas enggak serius, sesibuk-sibuknya dia, pastilah meluangkan waktu walaupun sedikit,” ujar Razi Thalib, Founder Setipe.com saat ditemui kumparan (kumparan.com) di MyCoffeegram, Jakarta Selatan, Sabtu (20/1).
2. Menanyakan Informasi Pribadi
Ilustrasi pasangan kekasih (Foto: thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pasangan kekasih (Foto: thinkstock)
Ketika seseorang tidak serius tentang hubungan yang sedang dijalananinya, ia biasanya akan berusaha menjaga jarak, dan enggan membagikan informasi pribadi dengan pasangannya.
ADVERTISEMENT
Namun, jika ia lebih terbuka dan bahkan secara aktif menanyakan segala informasi tentangmu, bisa jadi ia ingin menjalin hubungan yang serius.
“Menanyakan hal-hal tentang diri pasangan adalah suatu tindakan yang berarti ia sangat peduli denganmu,” kata Razi.
3. Rencana Jangka Panjang
Tom & Heidi menikah di Gunung Everest  (Foto: Dok. Cherry May Ward Photography)
zoom-in-whitePerbesar
Tom & Heidi menikah di Gunung Everest (Foto: Dok. Cherry May Ward Photography)
Tanda lain yang kuat dari hubungan serius adalah adanya rencana jangka panjang. Semakin serius ia memandang sebuah hubungan, maka akan sering juga ia akan berpikir tentang masa depan.
Di sisi lain, pada hubungan yang tidak memiliki keseriusan, ia hanya akan fokus pada kesenangan jangka pendek saja, dan cenderung jarang membicarakan masa depan.
“Tanda lain jika pasangan itu serius adalah merencanakan masa depan. Terlebih jika kamu berada di salah satu rencananya, berarti dia memang benar-benar ingin serius,” lanjutnya lagi.
ADVERTISEMENT
4. Bertemu Orang Tua
Bertemu Orang Tua Pasangan (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Bertemu Orang Tua Pasangan (Foto: Thinkstock)
Salah satu tanda-tanda yang bisa menunjukkan bahwa seseorang serius denganmu adalah dengan memperkenalkan kamu ke orang tuanya. Jika sudah begitu, jelas ada indikasi ia ingin menjalin hubungan yang lebih dalam denganmu.
“Dia juga akan mengenalkanmu pada orang tuanya. Hal itu menandakan bahwa kamu adalah orang penting baginya,” ungkap pria yang mengaku lajang tersebut.
5. Mengajak Bertemu Teman Dekatnya
com-Banyak Teman (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Banyak Teman (Foto: Thinkstock)
Hal terakhir yang bisa menjadi patokan serius atau tidaknya si dia menjalin hubungan adalah mengajak bertemu teman dekatnya.
Biasanya seorang pria yang tidak serius cenderung enggan mengenalkan kamu dengan sahabat-sahabat terbaiknya. Karena mungkin ia menganggap hubungannya denganmu tidak akan berlangsung lama. Namun, jika kamu diajak bertemu dengan sahabat-sahabat terbaiknya, hal itu menandakan jika ia serius.
ADVERTISEMENT