Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Perannya sebagai Daenerys Targaryen di Game of Thrones (GoT) sejak 2011, membuat nama Emilia Clarke menjadi aktris populer yang diperhitungkan. Alisnya yang lebat, ciri khasnya dengan lipstik merah, bulu mata yang lentik, hingga rambut blonde karena perannya di GoT, membuat siapa saja familiar dengan perawakannya.
ADVERTISEMENT
Aktris yang baru-baru ini dipuji karena keteguhan dan totalitasnya bekerja meski sembari melawan penyakit otak aneurisma di 2014 lalu, baru saja terpilih sebagai wajah dari parfum terbaru Dolce & Gabbana 'The Only One' dengan aroma bold spicy dari kopi dan citrus. Kepada Marie Claire, aktris berusia 32 tahun ini membagikan rutinitasnya dalam menjaga kecantikan kulit, rambut, dan dirinya secara keseluruhan. Berikut penuturannya:
Aturan kecantikan Emilia Clarke yang tak boleh ia langgar
"Pada perayaan Oscars tahun lalu, saya sangat mabuk. Namun, begitu sampai rumah, saya tetap membesihkan semua makeup saya dengan rangkaian lengkap mulai dari cleanser, toner, dan moisturizer. Saya bisa saja mabuk total dan tetap membersihkan wajah. Saya bisa mimpi buruk jika tidur dalam keadaan masih memakai makeup! Saya tak bisa melakukan itu, saya tak bisa terbangun dalam keadaan maskara luntur di wajah saya," papar Emilia.
ADVERTISEMENT
Emilia menambahkan, kunci dari kulit yang sehat adalah kulit yang bersih dan selalu terhidrasi.
"Mengeksfoliasi kulit sesekali pun bagus, tapi yang terpenting dari segalanya adalah untuk menjaga kulit tetap terhidrasi. Jika Anda minum air yang cukup dan menghidrasi kulit dengan baik, Anda dijamin memiliki kulit yang sehat. Sesimpel itu," jelasnya.
Produk kecantikan yang membuat kulitnya tampak glowing
Untuk menjaga kesehatan kulitnya, Emilia punya beberapa produk yang tak bisa ia tinggalkan, yaitu Biologique Recherche does a fabulous VIP O2 Cream moisturizer dan La Mer hydrating sheet mask.
"Krim dari Biologique Recherche memiliki tekstur yang tebal dan creamy tapi tidak menyumbat pori-pori saya. Sekali oles dapat langsung rata dengan kulit saya. Saya juga menggunakan sheet mask setiap hari. Dan La Mer memiliki sheet mask yang sangat baik, dan saya gunakan selama tiga menit. Setelah itu, wajah saya akan glowing secara otomatis," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Gaya makeup andalan Emilia Clarke
"Saya sangat mencintai gaya makeup yang klasik! Saya pencinta keglamoran Hollywood kuno, seperti Grace Kelly, Audrey Hepburn, dan Marilyn Monroe. Saya sangat mencintai lipstik merah, eyeliner hitam, dan bulu mata yang lentik. Ini adalah gaya makeup andalan saya karena bisa membuat tampilan wajah menjadi segar dan klasik di waktu bersamaan," jelas Emilia.
Warna rambut yang membuat Emilia merasa jadi diri sendiri
Bukan rahasia lagi jika banyak yang mengira bahwa Emilia adalah seseorang yang terlahir dengan warna rambut blonde. Padahal, ia adalah seorang brunette atau berambut coklat tua kemerahan.
"Saya mencintai menjadi seorang blonde. Blonde membuat Anda seolah memiliki aksesori permanen yang pasti membuat Anda tampak menawan setiap saat. Namun, beberapa waktu ini, saya kembali menjadi brunette dan menyadari bahwa ini adalah diri saya. Saya merasa ada ketenangan dengan rambut brunette ini karena tak perlu mewarnainya terus menerus," akunya.
ADVERTISEMENT
Kini, Emilia memiliki rambut yang pendek karena mewarnainya terus menerus membuat rambutnya menjadi rusak dan bercabang.
Momen yang membuatnya merasa paling cantik
"Dalam kehidupan pribadi, saya sebenarnya low maintenance (tak memerlukan banyak perawatan). Setiap kali saat orang-orang mendandani saya dengan makeup tebal, rambut yang ditata sedemikian rupa, dan saya melihat ke kaca, seolah saya melihat orang lain yang bukan saya," kenangnya.
"Namun, ketika saya bersama dengan teman-teman saya, tertawa, mengobrol dengan orang yang saya cintai tanpa harus bersembunyi di balik bayangan, ini adalah hal yang paling saya gemari. Saya percaya bahwa kecantikan natural terjadi ketika kita merasa bahagia dalam hati dan pikiran. Tak ada yang bisa mengalahkan momen menawan itu," tutupnya.
ADVERTISEMENT