H&M Studio Hadirkan Koleksi Terbatas yang Terinspirasi Fashion 50an

2 September 2018 10:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setiap tahunnya, lini musiman H&M Studio dari brand asal Swedia H&M, secara konsisten menghadirkan koleksi terbatas dalam rangka menyambut musim gugur dan dingin atau Autumn/Winter 2018.
ADVERTISEMENT
Untuk H&M Studio A/W 2018 ini, inspirasi gaya busana 50an menjadi highlight utama pada keseluruhan desain. Pada Kamis (27/8), kumparanSTYLE pun berkesempatan untuk mengintip koleksi terbaru H&M Studio secara eksklusif.
“Rangkaian koleksi Autumn/Winter 2018 ini kami menghidupkan kembali gaya busana di era 50an yang kental dengan potongan-potongan khas, warna, motif, ala film-film tahun 1950,” papar Karina Soegarda, H&M Communications Manager Indonesia di H&M Showroom, Gandaria 8 Office Tower, Jakarta Selatan.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
Pada koleksi pakaian perempuan, A/W 2018 membawakan ragam busana dengan tema ‘Neo Noir Chic’ yang terinspirasi dari serial film Twin Peaks. Potongan-potongan khas 50an terlihat jelas di bagian kerah berbentuk dasi pada beberapa kemeja yang dihadirkan.
Tak hanya itu, para penikmat mode pun diajak bernostalgia dengan kehadiran gaun berbahan wol, mantel berlapis-lapis, jaket denim, blazer corak, hingga blus rajut yang halus dan nyaman.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
“Jadi di koleksi kali ini, kami memberikan sentuhan feminin but maskulin at the same time,” tambah Karina.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
Pada kategori perempuan, A/W 2018 menyuguhkan 24 koleksi pakaian yang meliputi dress, blus, kemeja, outer, dan celana. Serta lima ragam aksesori seperti anting, shawl, dan bikini.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
Tak kalah menarik, untuk koleksi pria pun jangan Anda lewatkan. Bertemakan ‘Athletic Prep’, ini menjadi koleksi yang terinspirasi oleh gaya perguruan tinggi Ivy League. Busana klasik pria tradisional dan rapi dikenakan sentuhan punk yang kontemporer.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: H&M)
Ragam busana yang dihadirkan pun beragam, mulai dari mantel retro otentik, jaket puffer tartan, corduroy-collared, outerwear, serta sweater kampus yang menampilkan lambang perisai Universitas Harvard otentik, juga sebuah beanie wol argyle tebal memberikan sentuhan terakhir yang pas.
ADVERTISEMENT
Untuk koleksi pria, H&M Studio hadirkan 13 koleksi baju dan satu aksesori berupa shawl.
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
H&M Studio A/W 2018 (Foto: Gina Yustika Dimara/kumparan)
Semua koleksi terbatas dari H&M Studio A/W 2018 ini dibanderol mulai dari harga Rp 199 ribu hingga Rp 1,4 jutaan. Jika Anda tertarik, koleksi ini akan hadir di Grand Indonesia pada 6 September 2018 mendatang. Kita nantikan saja, ya!