Koleksi Jam Tangan Warna-warni dari Aigner untuk Sambut Musim Semi

7 April 2019 15:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jam tangan Aigner nuansa rose gold dan gold untuk perempuan. Foto: dok. Aigner
zoom-in-whitePerbesar
Jam tangan Aigner nuansa rose gold dan gold untuk perempuan. Foto: dok. Aigner
ADVERTISEMENT
Jika mengikuti perkembangan dunia fashion, saat ini aksesori seperti tas, sepatu dan jam tangan tengah didominasi oleh palet warna cerah dalam menyambut musim semi. Hal ini terlihat dari berbagai rumah mode yang turut merilis koleksi Spring/Summer 2019, salah satunya adalah brand asal Jerman, Aigner, yang turut merilis koleksi jam tangan terbarunya.
ADVERTISEMENT
Meski dihadirkan dalam palet warna cerah seperti biru donker, hijau, merah dan emas, koleksi ini tetap tidak meninggalkan DNA serta detail Aigner yang klasik. Di musim ini, Aigner memfokuskan kepada individualitas energik lewat bentuk yang tidak beraturan dengan warna-warna kontras untuk menyambut perubahan musim yang juga diikuti dengan perubahan gaya berbusana.
Jam tangan Aigner sendiri terkenal dengan elemen futuristiknya. Didesain dengan ciri khas Aigner berupa tapal kuda yang klasik namun elegan, koleksi jam tangan mewah ini bisa dipakai untuk berbagai kegiatan, mulai dari ke kantor hingga acara semi formal dan kasual di sore hari.
Ciri khas tapal kuda menjadi DNA utama Aigner. Foto: dok. Aigner
Di koleksi terbaru ini, jam tangan Aigner hadir dalam beberapa seri untuk laki-laki dan perempuan. Dari sekian banyak koleksi, ada enam jenis yang menjadi sorotan, yakni Faenza, Firenze, Modena, Varese, Arco dan Palermo Chrono.
ADVERTISEMENT
Masing-masing model memiliki ciri khas tersendiri, misalnya strap kulit warna biru tua, casing stainless steel bergaya klasik, dial mother of pearl yang dibalut bezel khas tapal kuda warna gold dan perak, serta tambahan gelang stainless steel pada sisi samping jam tangan yang membuat pemakainya lebih anggun.
Dengan dihadirkannya koleksi terbaru ini, Aigner secara resmi berada di bawah naungan PT. Indo Aksesori Indah yang juga menaungi brand jam tangan Chariol.
"Kami memiliki pengalaman mendistribusikan aksesori, terutama jam tangan yang merupakan bagian dari gaya hidup. Kami bangga mendapat kepercayaan untuk mendistribusikan Aigner kembali sesuai dengan waktu yang sudah kami targetkan," ujar Ursula Sitorus, Direktur PT. Indo Aksesori Indah saat peluncuran koleksi terbaru Aigner di Eastern Opulence, Kebayoran, Jakarta Selatan, Kamis (4/4).
Jam tangan yang dilengkapi gelang untuk perempuan dan bertali biru tua untuk pria. Foto: dok. Aigner
Kerja sama ini juga disambut baik oleh Rajiv Mehra, Regional Sales and Marketing Director of Fortune Concept International Luxury Group, perusahaan internasional yang menaungi Aigner secara internasional.
ADVERTISEMENT
"Aigner adalah salah satu premium brand kami. Meski lama tidak terdengar kabarnya, kami percaya Aigner bisa menjadi brand fashion aksesori yang mudah dijangkau di pasar Indonesia," ujar Rajiv.
Ursula menambahkan, pecinta jam tangan di Indonesia yang didominasi kaum laki-laki masih menggemari jam tangan dengan strap besar dan lebar yang terbuat dari kulit dan stainless steel. Sedangkan kaum perempuan lebih menggemari jam tangan dengan strap kecil dengan warna-warna feminin seperti rose gold, emas, atau warna berani seperti merah sekalipun.
Koleksi jam tangan terbaru dari Aigner ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp 5,4 juta hingga Rp 23 jutaan untuk koleksi limited edition.