Kylie Jenner Diduga Berhenti Memakai Filler Bibir karena Putrinya

11 Juli 2018 8:25 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kylie Jenner  (Foto: Dok. Kylie Jenner )
zoom-in-whitePerbesar
Kylie Jenner (Foto: Dok. Kylie Jenner )
ADVERTISEMENT
Sudah bukan rahasia lagi, bahwa Kylie Jenner melakukan prosedur lip filler untuk mempertebal bibirnya. Hal ini dilakukan Kylie untuk mendongkrak rasa percaya diri.
ADVERTISEMENT
Perempuan berusia 20 tahun ini mengaku tak pede akibat bentuk bibirnya yang tipis dan merasa rendah diri karena diremehkan oleh pria yang disukainya.
"Pria yang kucium mengatakan, 'bibirmu sangat tipis tapi kau merupakan pencium yang sangat hebat. Aku tak menyangka bahwa kau bisa mencium dengan baik'," tutur Kylie saat itu.
Akhirnya pada usia 17 tahun, Kylie Jenner mantap melakukan filler bibir. Dalam sekejap, bibirnya tampak penuh dan berisi. Persis seperti dua saudarinya, Kim dan Khloe Kardashian.
Keputusannya untuk melakukan permak bibir menuai beragam reaksi. Namun, mayoritas orang mengkritik aksinya karena dianggap memberi contoh buruk bagi remaja seusianya.
Filler bibir disebut membuat wajah Kylie jauh lebih tua dibanding aslinya. Meski demikian, Kylie tak memperdulikan kritik yang diarahkan kepadanya dan tetap melenggang dengan percaya diri.
Kylie Jenner (Foto: Instagram @kyliejenner)
zoom-in-whitePerbesar
Kylie Jenner (Foto: Instagram @kyliejenner)
"Saya melakukan filler bibir temporer, karena rasa insecure, namun ini adalah hal yang ingin kulakukan. Saya ingin menjelaskan soal (filler) bibir ini, tapi orang-orang sangat cepat menghakimi saya dalam segala hal," ujar Kylie dalam sebuah wawancara bersama Cosmopolitan.
ADVERTISEMENT
Namun, belakangan ada yang berbeda dari wajah Kylie Jenner. Ibu dari Stormi Webster ini dikabarkan telah mencabut atau menyingkirkan filler dari bibirnya.
Hal ini terbukti lewat foto selfienya bersama Anastasia Karanikolaou yang diunggahnya di Instagram. Dalam foto tersebut, bibir Kylie tampak lebih tipis dan natural. Nyaris seperti dulu kala.
Untuk menjawab spekulasi banyak orang, Kylie pun menjawab komentar seorang penggemar di Instagram. "@haleithorn aku menyingkirkan semua fillerku," tegas Kylie.
Kylie Jenner  (Foto: Dok. Kylie Jenner )
zoom-in-whitePerbesar
Kylie Jenner (Foto: Dok. Kylie Jenner )
Tiga foto yang diunggah Kylie pun banjir likes dan komentar positif.
"Aku tak mengerti mengapa kamu sangat merasa insecure dengan bibirmu, padahal sangat indah. 100 kali lebih baik tanpa filler," komentar akun @nicdam70 di postingan Kylie.
"Bibirmu terlihat jauh lebih baik. Natural dan cantik," timpal @julknox.
ADVERTISEMENT
Namun jika diperhatikan lebih seksama, tingkat ketebalan bibir Kylie kini berada di level medium. Tak setipis bibir asli, namun juga tak setebal bibir fillernya.
Kylie Jenner  (Foto: Dok. Kylie Jenner )
zoom-in-whitePerbesar
Kylie Jenner (Foto: Dok. Kylie Jenner )
Banyak yang berspekulasi bahwa penipisan bibir Kylie ada hubungannya dengan kehamilannya beberapa waktu lalu. Selama mengandung Stormi, Kylie tak diizinkan menyuntikkan cairan filler tambahan pada bibirnya.
Dijelaskan dermatologis Shari Marchbein kepada Allure, penyusutan ukuran bibir Kylie kemungkinan besar terjadi natural saat ia 'puasa' cairan filler.
"Ada studi beberapa tahun lalu yang menunjukkan suntikan filler menyebabkan tubuh memproduksi fibroblast untuk meregang dan menghasilkan kolagen baru," jelasnya.
"Jadi, filler bisa saja menghambat produksi kolagen baru, dan seiring berjalannya waktu, Anda tak lagi membutuhkan filler tambahan karena ukuran bibir tak akan kembali seperti semula," sambung Marchbein lagi.
ADVERTISEMENT