Wardah Ajak Perempuan Tingkatkan Minat Baca Anak-anak Indonesia

19 Februari 2019 15:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerahan donasi Wardah kepada Yayasan Taman Baca Inovator di acara Wardah di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Senin (18/2). Foto: Dok. Wardah
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan donasi Wardah kepada Yayasan Taman Baca Inovator di acara Wardah di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Senin (18/2). Foto: Dok. Wardah
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Minat baca masyarakat Indonesia diketahui sangat rendah jika dibandingkan dengan negara-negara lainnya di dunia.
ADVERTISEMENT
Menurut hasil riset Central Connecticut State University 2016, Indonesia menempati peringkat ke-60 dari total 61 negara dalam kategori Most Literate Nations in the World. Minat baca anak Indonesia sendiri tergolong berada di angka yang rendah, yakni hanya sekitar 0,01 persen atau satu banding sepuluh ribu.
Melihat hal ini, brand kosmetik Wardah bekerja sama dengan yayasan Taman Bacaan Inovator membuat sebuah gerakan partisipatif di bidang pendidikan bertajuk #BeraniPeduli guna meningkatkan minat baca anak-anak Indonesia. Hal ini seiring dengan tagline terbaru Wardah, 'Feel the Beauty', yang mengajak perempuan Indonesia untuk turut berpartisipasi di dalam gerakan yang positif.
"Salah satu faktor yang mempengaruhi rendahnya minat baca adalah keterbatasan akses terhadap buku," jelas Shabrina Salsabila, Brand Manager Wardah Cosmetics dalam konferensi pers Wardah di Restoran Eastern Opulence, Senin (18/2).
Penyerahan donasi Wardah kepada Yayasan Taman Baca Inovator di acara Wardah di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Senin (18/2). Foto: Dok. Wardah
Tak hanya itu saja, Wardah juga mendukung latihan parenting untuk para orang tua yang anak-anaknya berkunjung ke taman bacaan tersebut.
ADVERTISEMENT
"Dengan adanya kerja sama ini Wardah tidak semata-mata mendukung ketersediaan buku untuk rumah baca Taman Baca Inovator yang kini telah mencapai 28 rumah. Wardah juga mendukung latihan parenting karena orang tua memiliki peran penting untuk mendukung proses perkembangan anak, terutama dalam hal melek literasi," jelas Yessi Chandra, Operations Manager Yayasan Taman Baca Inovator dalam kesempatan yang sama.
Melalui gerakan ini, masyarakat juga dapat mendonasikan buku bekas layak baca untuk anak-anak usia enam sampai 12 tahun di tiap drop box #BeraniPeduli.
Tertarik untuk turut berpartisipasi dalam gerakan ini?
Dalam gerakan #BeraniPeduli siapapun dapat mengirim buku layak pakai untuk rumah Taman Bacaan Inovator yang tersebar di Indonesia. Caranya pun cukup dengan mengirim buku layak baca langsung ke kantor PT Paragon Technology & Innovation di Jl. Swadharma Raya Kp.Baru IV Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Anda juga bisa menyalurkan buku ke tiap drop box #BeraniPeduli yang tersebar di 70 titik yang berada di Wardah Beauty House, beberapa kampus negeri di Pulau Jawa mulai dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Indonesia (UI), Universitas Gajah Mada (UGM) dan lain-lain.
Periode pengumpulan buku sendiri dimulai sejak 18 Februari hingga 30 April 2019.
Tertarik berpartisipasi demi mendukung gerakan melek literasi?