Ada Bug di Instagram yang Bikin Jumlah Follower Berkurang Drastis

14 Februari 2019 7:45 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Instagram. Foto: Freestocks.org (Public Domain)
zoom-in-whitePerbesar
Instagram. Foto: Freestocks.org (Public Domain)
ADVERTISEMENT
Sejumlah pengguna Instagram sedang kebingungan belakangan ini. Mereka mengeluhkan jumlah follower-nya di Instagram berkurang drastis, bahkan ada yang sampai berkurang jutaan.
ADVERTISEMENT
Content creator YouTube, James Charles dan Zach Clayton yang masing-masing memiliki jutaan follower di Instagram, melaporkan masalah tersebut melalui akun Twitter mereka.
"Mengapa saya kehilangan lebih dari setengah juta pengikut, Instagram?" kicau Charles.
Sejumlah pengguna Instagram populer lainnya, termasuk selebriti seperti Ariana Grande dan Selena Gomez juga mengalami hal serupa.
Berdasarkan situs Trackalytics, akun Instagram Ariana Grande mengalami penurunan jumlah follower dalam sehari mencapai 2,2 juta dari total 142 juta pengikut.
Pihak Instagram kini sedang menyelidiki masalah yang menyebabkan berkurangnya follower sejumlah akun tersebut. Hal ini telah mereka sampaikan melalui akun Twitter resminya.
"Kami menyadari masalah yang menyebabkan perubahan jumlah pengikut akun untuk beberapa orang saat ini," kicau Instagram. "Kami sedang berupaya menyelesaikan masalah ini secepat mungkin."
ADVERTISEMENT
Dalam cuitan terbarunya, Instagram mengabarkan bakal menyelesaikan masalah tersebut pada Kamis (14/2). Mereka mengaku sedang bekerja keras mengembalikan layanannya menjadi normal.
Sementara, sebuah laporan dari Fast Company melihat Instagram sedang melakukan pembersihan jutaan akun yang diyakini bot atau palsu. Tetapi belum diketahui apakah hal itu menyebabkan sejumlah akun kehilangan banyak follower-nya.
Instagram Foto: Energepic.com via Pexels (CC0 License)
Banyak platform media sosial, seperti Twitter dan Instagram, yang melakukan pembersihan pengguna mereka untuk menghapus akun-akun spam atau yang tidak aktif. Instagram mengumumkan pada November lalu bahwa mereka bersiap untuk mengurangi jumlah akun palsu di platform-nya.
"Kami akan mulai menghapus like, follow, dan komentar dari akun palsu dan menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk meningkatkan popularitas mereka," kata Instagram, dikutip dari blog resmi.
ADVERTISEMENT
"Kami telah membangun alat pembelajaran mesin untuk membantu mengidentifikasi akun yang menggunakan layanan ini dan menghapus aktivitas palsu."