Piala Presiden Esports 2020 Masih Cari Game Lokal untuk Dilombakan

1 Oktober 2019 18:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Giring Ganesha, Ketua Organizing Committee Piala Presiden Esports 2020. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Giring Ganesha, Ketua Organizing Committee Piala Presiden Esports 2020. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Turnamen Piala Presiden Esports 2020 tidak lama lagi akan digelar. Kick off turnamen ini akan dibuka secara megah pada 13 Oktober mendatang yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Selanjutnya babak final akan dilaksanakan pada 2 Februari 2020.
ADVERTISEMENT
Pihak panitia pun sudah mengumumkan game-game yang akan dipertandingkan dalam gelaran kedua dari turnamen Piala Presiden Esports 2020. Ada tiga game, dan dua di antaranya merupakan game yang cukup populer dimainkan di Indonesia, yakni 'Free Fire' yang bergenre battle royale dan game sepak bola 'PES 2020'.
Ada satu game lagi judulnya masih dirahasiakan. Namun, game terakhir yang dilombakan di Piala Presiden Esports 2020 ini dipastikan adalah game lokal buatan pengembang Indonesia, yang akan dipilih oleh Asosiasi Game Indonesia (AGI) dan Indonesia Esports Premier League (IESPL).
Piala Presiden eSports. Foto: Piala Presiden eSports 2019
Ketua Organizing Committe Piala Presiden Esports 2020, Giring Ganesha, menjelaskan saat ini pihaknya masih melakukan seleksi untuk menentukan game lokal yang akan dipertandingkan nanti. Sejauh ini ia mengaku sudah ada puluhan game lokal yang berpartisipasi.
ADVERTISEMENT
"Saat ini masih dalam tahap seleksi oleh pihak kami. Ada banyak pendaftar yang ikut tahap seleksi. Sekarang saya belum bisa kasih bocoran banyak. Nanti tanggal 13 (Oktober) kita umumkan update-nya," ucap Giring, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (2/10).
Giring pun tidak mau mengungkapkan genre game lokal yang akan dipilih nantinya. "Untuk genre kami saat ini masih terus terbuka, enggak ada genre tertentu yang menjadi syarat," jelasnya.
Giring pun mengonfirmasi soal tahapan game lokal yang ikut terlibat dalam turnamen Piala Presiden Esports 2020 yang diposting oleh salah satu rekan panitia Ricky Setiawan. Dalam postingan di media sosial Facebook tersebut, saat ini proses penentuan game lokal masih berada di babak kualifikasi tahap I.
ADVERTISEMENT
Nantinya game lokal yang terpilih akan diumumkan pada 2 Desember 2019. Kemudian, berbeda dengan game Free Fire dan PES 2020, game lokal hanya dipertandingkan pada saat Grand Final saja.
Giring mengatakan keterlibatan game lokal di Piala Presiden eSports 2020 nanti akan menjadi momen penting untuk perkembangan game developer di Indonesia.
"Saat ini perkembangan game lokal saat tinggi. Piala Presiden Esports 2020 akan menjadi momentum yang baik untuk perkembangan para developer game kita dan ajang untuk show off ke publik, bahwa game lokal engga kalah," katanya dengan penuh semangat.
Game battle royale Free Fire. Foto: Garena
Sejauh ini Giring telah mengonfirmasi negara-negara yang siap ikut bertanding dalam kompetisi Piala Presiden Esports 2020, di antaranya Thailand, Singapura, Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Filipina.
ADVERTISEMENT
Piala Presiden Esports 2020 diselenggarakan oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kantor Staf Presiden (KSP), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Indonesia eSports Association (IESPA), dan IESPL.