news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Smartphone Advan i6C Resmi Meluncur, Harga Rp 1 Juta

17 Mei 2019 20:22 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bodi belakang Advan i6C. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Bodi belakang Advan i6C. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Nama Advan lama tak dengar di industri. Jelang Lebaran 2019, mereka kembali dengan meluncurkan produk terbaru dengan harga terjangkau: Advan i6C.
ADVERTISEMENT
Advan i6C menyajikan layar IPS LCD dengan ukuran 5,5 inci HD dan memiliki aspek rasio 18:9. Dengan ukuran layar itu, smartphone menjadi mudah dioperasikan dengan satu tangan.
Ia dibenamkan cip prosesor Spreadtrum SC9863A Octa-Core di bagian dapur pacunya dan berjalan di sistem tampilan OS IDOS 8.32 berbasis Android Oreo. Performanya diperkuat dengan RAM sebesar 2 GB dan ruang penyimpanan 32 GB.
Daya hidupnya ditopang baterai kapasitas 2.450 mAh yang diklaim mampu bertahan 8 jam untuk pemakaian normal dan 3,5 jam jika digunakan untuk bermain game online.
Advan i6C. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Sementara dari sektor kameranya, disematkan kamera belakang dengan resolusi 8 MP yang memiliki bukaan f/2.2 dan lampu LED Flash. Kemudian kamera depannya, 5 MP dengan bukaan lensa f/2.2.
ADVERTISEMENT
Hadir pula fitur PRO camera yang memudahkan pengguna mengatur white balance, ISO, exposure, saturation, contrast, dan brightness, untuk menghasilkan foto terbaik.
Seperti di ponsel pendahulunya, sektor keamanan tidak perlu diragukan lagi di smartphone ini. Advan i6C didukung beberapa fitur keamanan seperti Advan Secure, yaitu teknologi keamanan yang dikembangkan sendiri oleh Advan dan sudah teruji.
Dalam Advan Secure, ada beberapa fitur seperti Super Applock, PIN, Anti Theft, Manual Shoot, Lock Mobile Phone, Destroy Data, Alarm Finder, hingga Send Message. Meski tidak memiliki sensor fingerprint di bagian belakang, Advan i6 mendukung fitur face unlock.
Advan i6C. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
"Advan Secure telah menjadi fitur kebanggaan Advan sejak lama. Kita terus kembangkan kemampuan untuk memberikan rasa aman kepada pelanggan. Sistem ini sudah teruji dan selalu ada di setiap perangkat yang Advan keluarkan," kata GM Marketing Advan, Aria Wahyudi, dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (17/5).
ADVERTISEMENT
Advan i6C dibanderol dengan harga Rp 1 juta. Ia hadir dalam varian warna biru dan putih. Untuk penjualan perdana akan dilakukan 27 Mei 2019 dan bisa didapatkan di seluruh jaringan distribusi Advan, baik offline maupun online.