Xiaomi Akuisisi Meitu untuk Garap Smartphone Selfie

19 November 2018 21:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Xiaomi (Foto: REUTERS/Stringer)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Xiaomi (Foto: REUTERS/Stringer)
ADVERTISEMENT
Aplikasi selfie dan vendor smartphone Meitu mengumumkan divisi smartphone mereka telah diambil alih oleh Xiaomi. Akuisisi ini dilakukan Xiaomi untuk memboyong smartphone yang berfokus pada kamera selfie ke depannya.
ADVERTISEMENT
Lewat akuisisi ini, ke depannya smartphone dengan merek Meitu akan dirancang oleh Xiaomi, termasuk riset pengembangan serta penjualannya. Sementara itu Meitu masih akan terlibat dalam pengembangan software kamera pada ponsel.
Meitu mengatakan kesepakatan ini bertujuan menginspirasi banyak orang untuk mengekspresikan diri mereka.
Untuk pembagiannya keuntungannya, Xiaomi akan membayar persentase pendapatan dari penjualan ponsel kepada Meitu. Kerja sama ini juga membuka jalan bagi Meitu untuk fokus memperluas jaringan penggunanya lewat pra-instalasi, meski belum diketahui apakah hal tersebut juga berlaku pada smartphone Xiaomi.
Perusahaan teknologi China, Meitu. (Foto: Meitu)
zoom-in-whitePerbesar
Perusahaan teknologi China, Meitu. (Foto: Meitu)
Jajaran eksekutif Meitu sendiri meyakini bahwa dengan adanya kerja sama strategis ini mampu mempercepat langkah Meitu untuk menuju misi besar tersebut. Perusahaan teknologi asal China tersebut memang bukan pesaing berat di pasar smartphone, malah penjualannya terbilang kecil.
ADVERTISEMENT
Dalam waktu lima tahun, Meitu hanya mampu menjual sebanyak 3,5 juta smartphone. Tak heran jika Meitu melihat Xiaomi sebagai mitra yang cocok untuk membantu meningkatkan pertumbuhan penjualan ponsel produksinya.
Meitu sebelumnya pernah meluncurkan smartphone T8 pada tahun lalu dan cukup terkenal ketika popularitas aplikasi selfie dengan mode beautification melonjak di kalangan masyarakat.