Xiaomi Redmi Note 8 Pro Dirilis, Jadi yang Pertama dengan Kamera 64 MP

29 Agustus 2019 19:06 WIB
comment
16
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Xiaomi Redmi Note 8 Pro. Foto: Xiaomi
zoom-in-whitePerbesar
Xiaomi Redmi Note 8 Pro. Foto: Xiaomi
ADVERTISEMENT
Xiaomi akhirnya resmi mengenalkan dua smartphone terbarunya, Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro. Dua smartphone dari sub-brand Redmi ini resmi diungkap di China dalam sebuah acara khusus yang digelar pada Kamis (29/8).
ADVERTISEMENT
Kemunculan duo smartphone Redmi ini, tidak berbeda jauh dari rumor yang beredar di internet jelang peluncurannya. Xiaomi Redmi Note 8 Pro dipastikan menjadi smartphone pertama di dunia dengan kamera belakang beresolusi 64 MP dan terbesar saat ini di industri smartphone.
Redmi Note 8 Pro juga menjadi varian tertinggi dibandingkan dengan Redmi Note 8. Ada perbedaan yang cukup jauh di keduanya. Misalnya, Redmi Note 8 Pro memiliki layar berukuran 6,53 inci dengan resolusi Full HD+, sementara layar Redmi Note 8 'hanya' sebesar 6,3 inci dan resolusi Full HD+.
Dapur pacu Redmi Note 8 Pro ditenagai oleh cip MediaTek Helio G90T Octa-core dan Redmi Note 8 dibekali Qualcomm Snapdragon 665 octa-core. Kedua cip prosesor ini memiliki kinerja performa yang berbeda dan ada keunggulan masing-masing.
Smartphone Xiaomi Redmi Note 8 Pro. Foto: Xiaomi/Weibo
Beralih ke kamera yang menjadi daya tarik utama di kedua smartphone. Redmi Note 8 Pro memiliki empat kamera belakang dengan lensa utama 64 MP dan sensor Samsung ISOCELL Bright GW1.
ADVERTISEMENT
Tiga lensa lain beresolusi 8 MP ultra-wide, 2 MP lensa makro, dan 2 MP depth sensor. Kamera depan smartphone ini memiliki resolusi 20 MP dan dibekali sejumlah fitur kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) termasuk scene recognition.
Sama seperti Redmi Note 8 Pro, varian Redmi Note 8 memiliki empat kamera belakang. Ada perbedaan di lensa utamanya, yang beresolusi 48 MP dengan sensor Samsung ISOCELL GM2.
Lalu, tiga lensa lainnya beresolusi 8 MP ultra wide, 2 MP lensa makro, dan 2 MP depth sensor. Kamera depan Redmi Note 8 beresolusi 13 MP dan ada dukungan teknologi AI.
Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro menawarkan berbagai kapasitas RAM, yakni 3 GB, 4 GB, dan 6 GB. Sementara, kapasitas memori internal tersedia mulai dari 64 GB dan 128 GB. Redmi Note 8 Pro dibekali baterai berkapasitas 4.500 mAh, sedangkan Redmi Note 8 memiliki kapasitas 4.000 mAh. Keduanya mendukung fitur fast charging 18 W.
Xiaomi Redmi Note 8. Foto: Xiaomi
Redmi Note 8 Pro juga menjadi smartphone pertama besutan Redmi yang dibekali fitur liquid cooling untuk mencegah perangkat cepat panas. Rencananya, smartphone ini akan meluncur pada bulan depan dengan tiga pilihan warna, yakni black, green, dan white.
ADVERTISEMENT
Bagaimana harganya? Redmi Note 8 Pro dibanderol dengan harga 1.399 yuan (sekitar Rp 2,7 juta) untuk varian 6 GB/64 GB dan 1.799 yuan (sekitar Rp 3,5 juta) untuk 8 GB/128 GB. Adapun Redmi Note 8 dijual dengan harga mulai 999 yuan (sekitar Rp 1,9 juta) varian 4 GB/64 GB, 1.199 yuan (sekitar Rp 2,3 juta) varian 6 GB/64 GB, 1.399 yuan (sekitar Rp 2,7 juta) varian 6 GB/128 GB.
Xiaomi juga belum memastikan apakah Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro akan masuk resmi di Indonesia. Namun, melihat potensi pasar segmen Redmi di Indonesia cukup besar dilihat dari penjualan Redmi Note 7 yang tinggi, bahkan dianggap 'gaib', bisa saja kedua smartphone tersebut bakal dibawa ke Indonesia.
ADVERTISEMENT