5 Destinasi Wisata di Asia Tenggara yang Cocok untuk Bulan Madu

1 November 2018 11:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bulan madu (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bulan madu (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Berbulan madu setelah menikah pasti menjadi dambaan setiap pasangan. Menghabiskan waktu bersama di tempat romantis, hingga berjalan-jalan berdua di tempat yang menyenangkan pastinya jadi kegiatan yang ingin dilakukan ketika berbulan madu.
ADVERTISEMENT
Untuk itulah, tak jarang banyak pasangan yang memilih berbagai destinasi wisata seperti Maldives dan Yunani sebagai lokasi mereka berbulan madu. Namun, tak hanya kedua tempat itu, nyatanya di Asia Tenggara juga memiliki beragam destinasi romantis yang jadi tempat favorit berbulan madu. Di mana saja?
1. Singapura
Merlion Park (Foto: Flickr/Jim)
zoom-in-whitePerbesar
Merlion Park (Foto: Flickr/Jim)
Jika kamu dan pasangan ingin menghabiskan bulan madu dalam nuansa yang romantis atau dalam balutan kemewahan, maka Singapura adalah tempat yang tepat.
Singapura memiliki beberapa tempat wisata yang cocok untuk pasangan yang baru menikah. Jika kamu ingin mencari ketenangan, kamu dan pasangan dapat menyusuri indahnnya kebun botani di Singapura.
Kamu juga bisa mengunjungi beberapa atraksi wisata yang ada di Marina Bay Sands. Jangan lupakan juga untuk manjakan diri dengan berbelanja di mal yang ada di sana atau menghabiskan malam dengan menyantap makanan di restoran mewah di Singapura.
ADVERTISEMENT
2. Kepulauan Phi Phi, Thailand
Koh Phi Phi, Thailand (Foto: Flickr/Sandman1976)
zoom-in-whitePerbesar
Koh Phi Phi, Thailand (Foto: Flickr/Sandman1976)
Kepulauan Phi Phi di Thailand adalah tempat yang dapat kamu kunjungi bersama pasangan. Pulau yang pernah menjadi lokasi syuting film "The Beach" itu merupakan tempat yang tepat untuk bulan madu.
Kamu bisa menghabiskan waktu dengan mengunjungi beberapa pulau kecil yang ada di sekitar Kepulauan Phi Phi, seperti Viking Cave, Palong Bay, dan Koh Phi Phi Leh.
Tak hahnya pulau-pulau kecil, terdapat pulau-pulau besar lainnya, seperti Koh Lipe yang sangat eksotis. Pulau Koh Samui juga menjadi tempat yang tepat untuk menghabiskan bulan madu, karena kamu dapat menikmati pantai yang indah atau menyelam di perairan jernih bersama pasangan.
3. Bali, Indonesia
Panorama Pantai Kuta. (Foto: Flickr/Andrianto Soekarnen)
zoom-in-whitePerbesar
Panorama Pantai Kuta. (Foto: Flickr/Andrianto Soekarnen)
Bali telah menjadi salah satu tujuan bulan madu paling populer, karena menawarkan banyak hal bagi pasangan yang sedang berbulan madu. Misalnya saja seperti bersantai di pantai, melihat pagelaran budaya, hingga safari alam.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, jika kamu memiliki lebih banyak waktu untuk berbulan madu, tidak ada salahnya untuk menjelajahi bagian lain di Indonesia. Kamu juga bisa mengunjungi Pulau Lombok untuk menikmati hari-hari romantis dengan melihat air terjun, gunung berapi, dan pantai.
4. Pulau Cebu, Filipina
Pulau Cebu di Filipina (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Pulau Cebu di Filipina (Foto: Pixabay)
Filipina memang bukan menjadi tempat yang ramai dikunjungi pasangan untuk berbulan madu. Namun, di sana terdapat banyak tempat indah yang bisa kamu pilih untuk merayakan cintamu dengan pasangan.
Pulau Cebu misalnya yang menawarkan tempat indah dengan perairan yang jernih. Pemandangan Pulau Cebu yang mempesona juga dapat menjadi alternatif bagi kamu dan pasangan yang ingin menikmati bulan madu dengan menyusuri indahnya pulau-pulau di sana.
Pasangan yang menghabiskan waktu bulan madunya di tempat ini bisa menikmati pelayaran romantis menjelajahi pulau-pulau di sekitarnya, seperti Kepulauan Palawan. Kepulauan ini juga merupakan pemberhentian yang sempurna bagi pasangan yang menyukai tantangan dan ingin menjelajah gua, pergi bermain kayak, serta snorkeling.
ADVERTISEMENT
5. Sihanoukville, Kamboja
Sihanoukville (Foto: Shutter Stock)
zoom-in-whitePerbesar
Sihanoukville (Foto: Shutter Stock)
Kamboja merupakan tempat yang tepat untuk menghabiskan waktu bulan madu bersama pasangan. Bagi yang menyukai wisata alam, Sihanoukville dapat menjadi pilihan bagi kamu dan pasangan karena menawarkan keindahan alam yang menakjubkan.
Sihanoukville yang juga dikenal sebagai Kampong Som, yaitu sebuah kota pelabuhan di selatan Kamboja dan merupakan satu-satunya pelabuhan laut dalam Kamboja. Salah satu objek wisata yang terkenal di Sihanoukville adalah Pantai Otres yang menawarkan pemandangan indah.
Tertarik berkunjung?