7 Hutan Paling Angker yang Ada di Dunia, Berani Berkunjung?

9 November 2018 16:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hoia Baciu Forest (Foto: Shutter Stock)
zoom-in-whitePerbesar
Hoia Baciu Forest (Foto: Shutter Stock)
ADVERTISEMENT
Hutan tak hanya menjadi salah satu kawasan konservasi, tapi juga menjadi alternatif destinasi wisata. Karena hutan memiliki banyak keindahan, mulai dari bentang alamnya hingga makhluk hidup yang ada di dalamnya.
ADVERTISEMENT
Namun apakah kamu tahu, jika tak jarang hutan-hutan di seluruh dunia menyimpan banyak misteri dan cerita menyeramkan hingga tidak banyak orang yang mau untuk mengunjunginya.
Mulai dari cerita tempat tersebut dihuni oleh hantu hingga menjadi tempat terjadinya suatu peristiwa seperti bunuh diri, pembunuhan dan kejadian-kejadian lain di luar nalar manusia.
Lantas, di mana sajakah lokasi hutan tersebut berada? Dilansir Insider, berikut tujuh hutan yang dianggap paling menyeramkan dan angker di dunia yang berhasil dirangkum oleh kumparanTRAVEL.
1. Hutan Aokigahara
Hutan Aokigahara Jepang. (Foto: Flickr/Guilhem Vellut)
zoom-in-whitePerbesar
Hutan Aokigahara Jepang. (Foto: Flickr/Guilhem Vellut)
Hutan yang dikenal dengan sebutan "Lautan Pohon" ini memiliki luas sekitar 32 kilometer di sisi barat laut Gunung Fuji, Jepang dan menjadi salah satu tempat yang paling mengerikan di dunia.
Hutan ini juga dikenal dengan sebutan Hutan Bunuh Diri, karena lebih dari 500 kasus bunuh diri terjadi di hutan ini sejak tahun 1950-an.
ADVERTISEMENT
Karena banyaknya tragedi bunuh diri di hutan tersebut, penduduk setempat mengklaim kerap mendengaar jeritan arwah di tengah malam.
Tingginya angka bunuh diri membuat pemerintah memasang papan imbauan di bagian pintu masuk hutan tersebut yang bertuliskan "Hidup adalah hadiah berharga".
Dan kabarnya hutan tersebut menjadi angker dan beberapa kali penampakan hantu pernah terlihat di sana.
2. Hoia Baciu Forest, Rumania
Hoia Baciu Forest (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Hoia Baciu Forest (Foto: Pixabay)
Hutan yang berada di Transylvania dianggap sebagai tempat paling angker di Rumania, karena ada seorang teknisi militer memotret sesuatu yang diklaim sebagai UFO di bagian hutan pada 1968.
Hutan Hoia Baciu dianggap cukup aneh karena pohon-pohon di sini tumbuh dengan pola yang tak biasa, yaitu tumbuh dengan pola zig-zag dan spiral. Tak ada seorang pun di sekitar hutan tersebut yang mampu menjelaskan fenomena tersebut.
ADVERTISEMENT
Para wisatawan yang mengunjunginya pada malam hari juga merasakan adanya perasaan aneh. Seperti merasa cemas, mual, bahkan seperti ada yang mengawasi.
3. Isla de Las Munecas, Meksiko
Isla de Las Munecas Mexico. (Foto: Flickr/kristen)
zoom-in-whitePerbesar
Isla de Las Munecas Mexico. (Foto: Flickr/kristen)
Terdapat sebuah hutan angker yang berisi boneka-boneka yang bergelantungan di ranting-ranting pohon di Mexico.
Konon katanya, dahulu ada seorang anak perempuan tenggelam di danau yang berada di Pulau La Isla de la Munecas.
Don Julian selaku pemiliki pulau mencoba menghibur anak perempuan tersebut dengan menggantungkan boneka di hutan ini untuk melindungi dirinya. Tetapi arwah tersebut tidak ingin ia pergi, sampai suatu hari Don Julian ditemukan mati tenggelam di tempat yang sama dengan anak perempuan tersebut.
Setelah kejadian tersebut, boneka itu menjadi semakin banyak. Beberapa orang dilaporkan tenggelam di tempat yang sama dari kejadian gadis yang tenggelam di tempat tersebut. Hal itu tersebut yang membuat hutan ini menjadi angker.
ADVERTISEMENT
4. The Black Forest, Jerman
Kawasan Black Forest, Jerman. (Foto: Daniel Chrisendo/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kawasan Black Forest, Jerman. (Foto: Daniel Chrisendo/kumparan)
Hutan ini terletak di barat daya Jerman dan berbatasan dengan Sungai Rhine.
Keangkeran hutan ini dikarenakan padatnya pohon-pohon yang menjulang rapat, membuat hutan ini nyaris tak ditembus sinar matahari. Selain itu, hutan ini dianggap sebagai rumah para paranormal, penyihir, hingga manusia serigala.
5. Devil's Tramping Ground, Amerika Serikat
Devil's Tramping Ground (Foto: Flickr/opus2008)
zoom-in-whitePerbesar
Devil's Tramping Ground (Foto: Flickr/opus2008)
Nama hutan ini saja sudah cukup membuat siapa saja merinding, apalagi kalau tersesat di hutan ini ya? Terdapat sepetak tanah tandus berbentuk lingkaran di tengah-tengah hutan. Konon kabarnya, lingkaran ini merupakan tempat para hantu yang datang pada malam hari.
Banyak yang mengklaim jika tidak ada orang yang pernah bertahan menghabiskan malam di lingkaran ini. Bahkan seekor anjing saja sampai takut ketika berada di sekitar hutan tersebut.
ADVERTISEMENT
6. Wychwood Forest, Inggris
Wychwood Forest (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Wychwood Forest (Foto: Wikimedia Commons)
Walaupun tidak ada sejarah yang mengerikan terkait hutan ini, tetapi orang-orang yang pernah memasuki hutan tersebut melaporkan pernah melihat penampakan anak kecil yang menangis di gerbong kuda.
Ada pula cerita tentang hantu Amy Robstart, istri Earl of Leicester, yang meninggal secara misterius dengan kondisi leher yang rusak.
Sang suami (Earl of Leicester) pernah bertemu dengan hantu Amy pada saat berburu. Hantu tersebut mengatakan kepadanya bahwa ia akan mati dalam kurun waktu 10 hari, dan hal itu benar-benar terjadi.
Sampai saat ini, konon kabarnya arwah hantu tersebut masih berkeliaran di hutan itu.
7. Elfin Forest, California
Elfin Forest (Foto: Flickr/dkastner01)
zoom-in-whitePerbesar
Elfin Forest (Foto: Flickr/dkastner01)
Beberapa orang menganggap hutan ini sebagai salah satu daerah paling angker di California.
ADVERTISEMENT
Terletak di Escondido, dekat San Diego, hutan ini diyakini pernah menjadi rumah bagi suku-suku asli Amerika, karena pernah ditemukan beberapa artefak di tempat tersebut.
Tetapi cerita paling menyeramkan di hutan ini adalah beberapa pengunjung atau pejalan kaki pernah melihat penampakan hantu wanita bergaun putih, pohon yang dapat mengeluarkan darah, hingga penunggang kuda misterius.