Keren! YouTuber Ini Kunjungi 7 Keajaiban Dunia Hanya dalam Seminggu

27 September 2019 18:59 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Taj Mahal, India Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Taj Mahal, India Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bisa keliling dunia sambil melihat indahnya tempat-tempat yang belum pernah dikunjungi tentu menjadi mimpi setiap orang. Apalagi bisa berkunjung ke Tujuh Keajaiban Dunia sekaligus seperti salah satu YouTuber bernama Simon Wilson ini.
ADVERTISEMENT
Menariknya lagi, YouTuber asal Wales tersebut mampu mengunjungi Tujuh Keajaiban Dunia hanya dalam kurun waktu seminggu. Aksinya pun ia bagikan di dalam akun YouTubenya yang terbagi ke dalam beberapa video.
"Aku selalu ingin melakukan tujuh Keajaiban Dunia dan berpikir, 'Ada 7 Keajaiban, bagaimana jika aku bisa melakukannya satu hari selama 7 hari?'," kata Wilson seperti dikutip dari Insider.
Koloseum di Roma, Italia, menjadi destinasi pertama yang ia kunjungi. Dari Manchester, Inggris, Wilson menempuh perjalanan menggunakan maskapai Jet2 hingga kemudian menggunakan taksi sebelum akhirnya sampai di salah satu monumen paling bersejarah di dunia tersebut.
Wilson pun hanya menghabiskan waktu sekitar dua jam sebelum bertolak ke bandara untuk melakukan penerbangan berikutnya.
ADVERTISEMENT
Dari Roma ke Kairo, Mesir, Wilson pun kembali mengunjungi salah satu keajaiban dunia yang ada di sana yaitu piramida. Wilson pun takjub akan keindahan yang ada di Negeri 1.000 menara tersebut.
Bahkan, agar tak ketinggalan tur piramida di keesokan paginya, ia memilih sebuah hotel yang berada tidak jauh dari situs bersejarah tersebut.
"Ini di atas sana (puncak piramida) adalah hal-hal terbaik yang pernah saya lihat," ungkap Wilson.
Setelah mengunjungi Piramida di Kairo Mesir, Wilson pun melanjutkan perjalanannya ke Amman, Yordania. Di mana ia mengunjungi Petra, salah satu situs yang juga menjadi salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia.
Petra menjadi tempat paling sepsial baginya, bahkan ia menyebutnya Petra sebagai 'Spesial' karena ia bisa merasakan menginap di dalam sebuah gua layaknya Suku Badui.
ADVERTISEMENT
"Saya tinggal di gua orang-orang tersebut. Tidak ada WiFi atau listrik, gelap gulita dan benar-benar sunyi, saya hanya tidur lima hingga enam jam, tetapi itu adalah yang terbaik yang pernah saya miliki dalam hidup saya," kata Wilson.
Bahkan, Wilson pun mengungkapkan Suku Badui masih mendiami di sekitar pegunungan di Petra. "Di pegunungan di Petra, ada komunitas Suku Badui dan banyak dari mereka masih hidup di gua-gua," lanjutnya.
Setelah mengunjungi Petra, Wilson kemudian melanjutkan perjalanannya ke New Delhi, India dengan singgah terlebih dahulu di Muscat, Oman. Sebelum tiba di Taj Mahal yang berada di Agra, India, Wilson mengungkapkan bahwa ia harus menempuh perjalanan selama kurang lebih empat jam menggunakan taksi dari bandara.
ADVERTISEMENT
Setelah bermalam di New Delhi, keesokan harinya Wilson pun langsung melakukan perjalanan menuju Beijing melalui Guangzhou untuk melihat Tembok Besar Cina.
Sementara itu, ada kendala yang ia hadapi ketika melakukan penerbangan dari Beijing ke Cancun, Meksiko ketika hendak menungujungi reruntuhan suku Maya di Chichen Itza. Ia sempat tertahan di bandara karena ada kendala visa.
"Saya menghabiskan banyak waktu di AS, saya selalu mendapat visa. Aku bahkan tidak memikirkan visa AS-ku, aku sudah punya satu selama lima tahun terakhir terus-menerus," imbuh Wilson.
Untungnya, ia memiliki koneksi penerbangan empat jam karena petugas bea cukai membawanya ke kantor imigrasi.
"Mereka mengambil telepon saya dan semuanya dan saya harus mengadakan pertemuan dengan pejabat perbatasan AS untuk menjelaskan mengapa saya tidak memiliki visa," katanya.
ADVERTISEMENT
Namun, akhirnya Wilson bisa tetap terbang menuju Meksiko dan dapat menyaksikan salah satu keajaiban berupa reruntuhan suku Maya tersebut.
Brasil juga menjadi satu dari keajaiban dunia yang ia kunjungi. Setelah terbang dari Cancun, Meksiko, ia pun akhirnya bisa menyaksikan patung Christ the Redeemer di Rio de Janeiro, Brasil.
Selama berkeliling dunia untuk menyaksikan Tujuh Keajaiban Dunia tersebut, Wilson mengaku mendapatkan banyak pelajaran. Ia mengungkapkan seseorang pun bisa seperti dirinya jika berusaha untuk mencobanya.
"Jika kamu tidak mencoba sesuatu kamu tidak akan pernah tahu jika itu bisa dilakukan," tutur Wilson.
Wilson juga mengungkapkan bahwa tak hanya bermodal tekad saja, segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan matang.
Meski, pada awalnya ia sempat pesimis untuk menemukan jadwal penerbangan yang akan memungkinkannya, secara ajaib, dia membuatnya berhasil tanpa penundaan atau pembatalan penerbangan.
ADVERTISEMENT
Selain penerbangan yang terkoordinasi dengan sempurna, Wilson mengatakan bahwa ia hanya menghabiskan satu malam di sebuah hotel atau tidur di pesawat di hingga mandi di ruang tunggu bandara.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Wilson mengaku menghabiskan biaya perjalanan sekitar 7.500 dolar AS atau sekitar Rp. 106 juta.
Bagaimana, tertarik untuk mengunjungi 7 Keajaiban Dunia seperti Wilson?