Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Pangeran Harry acap kali pergi ke luar negeri untuk bertugas. Hal ini pula yang membuatnya tak jarang harus bermalam di hotel. Dan pada kesempatan itu pula, siapa sangka, suami dari Meghan Markel ini punya permintaan khusus kepada hotel tempatnya menginap.
ADVERTISEMENT
Seperti dilansir dari Marie Claire, hal ini diutarakan oleh teman baiknya yang sekaligus bintang polo Argentina, Nacho Figueras. Ya, belum lama ini Duke of Sussex mengajukan permintaan kepada staf hotel.
Figueras bercerita bila Pangeran Harry meminta hotel untuk tidak menggunakan plastik. Hal ini diutarakan setelah ayah dari Archie ini diberi pengaduk kopi plastik serta menerima kemejanya di dalam kantong plastik besar.
“Pagi ini saya mengambil kopi dan melihat pengunaan benda plastik. Lalu saya juga mendapat baju saya di dalam plastik besar,” kata Figueras meniru ucapan Pangeran Harry kepada staf hotel.
Lantas, Pangeran Harry pun bertanya kepada staf hotel "Bisakah kita tidak menggunakan plastiknya?,” katanya.
Ya, rupanya sikap Pangeran Harry mengikuti jejak sang ayah, Pangeran Charles. Sebab, sang pangeran selalu vokal saat berpidato tentang upaya melindungi lingkungan, polusi plastik dan efek perubahan iklim. Sehingga tidak mengherankan bila hal ini menurun pada putranya.
Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, Pangeran Harry juga mengungkapkan kebiasaan dirinya untuk selalu mengambil sampah.
ADVERTISEMENT
“Saya tidak keluar secara sadar mencarinya tetapi ketika berjalan-jalan di mana saja dan melihat sesuatu (sampah) saya mengambilnya,” katanya seperti dikutip dari Marie Claire.
Pada kesempatan yang sama, kakak lelakinya, Pangeran William menambahkan bahwa ayah mereka, Pangeran Charles, kerap membawa keduanya untuk mengambil sampah.
“Kami pikir ini sangat normal, semua orang harus melakukannya. Kami menggunakan paku untuk menusuk sampah ke dalam kantong plastik hitam,” kenangnya.