Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
5 Kejadian Unik Sekolah di Dunia yang Terjadi Tahun 2018
27 Desember 2018 20:15 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:19 WIB

ADVERTISEMENT
Tahun 2018 akan segera berakhir. Sepanjang tahun ini sudah seberapa greget kehidupan sekolahmu?
ADVERTISEMENT
Di berbagai penjuru dunia, di luar sana, ternyata ada, lho, kejadian unik luar biasa yang pernah terjadi berkenaan dengan sekolah.
Kami enggak yakin, sih, kamu pernah mengalaminya. Tapi mungkin saja kamu bisa terinspirasi agar momen sekolahmu makin berwarna di tahun depan. Apa saja kejadian unik tersebut?
1. Bawa harimau ke prom night
Biasanya malam pesta tahunan siswa SMA di Amerika Serikat prom night memilih dua orang siswa untuk menjadi Raja dan Ratu semalam. Namun lain halnya SMA Christopher Colombus di Florida, yang menyertakan pula seekor harimau di pesta tersebut sebagai Raja Hutan pada Mei lalu.
Kejadian tersebut lantas menuai tentangan dari berbagai pihak, hingga Kepala SMA Chistoper Columbus, David Pugh, menyatakan penyesalannya. “Setelah menimbang kembali, kami menyesal atas keputusan untuk menyertakan binatang hidup di malam prom kami,” katanya dilansir CBS 4.
ADVERTISEMENT
2. Bikin petisi soal ujian

Enggak paham maksud kata ‘trivial’ dalam soal ujian Sejarah, sejumlah siswa di Selandia Baru, tak mau pasrah. Mereka melayangkan petisi protes ke panitia ujian dan pemerintah Selandia Baru pada November silam.
Akibat dari petisi tersebut juru bicara panitia ujian Kristine Kilkelly pun angkat bicara. Meski menurutnya soal ujian tersebut sudah sesuai standar pemahaman anak SMA, pada akhirnya panitia memutuskan untuk tidak menyalahkan jawaban apapun yang dibuat para siswa.
3. Sekolah beri perisai tas antipeluru

Sekitar Juni lalu, sekolah St. Cornelius Catholic School, Pennsylvania, Amerika Serikat diwartakan mencoba untuk menyiasati maraknya tragedi penembakan yang terjadi di negara itu. Maka dari itu sekolah memberi perisai tas antipeluru.
ADVERTISEMENT
Menurut Teen Vogue, sekolah tersebut memberi perisai antipeluru kepada para siswa sebagai hadiah kenaikan kelas. Meski begitu, ada siswa yang menilai dirinya enggak pernah membutuhkan hal macam itu. Memangnya, mau main PUBG di dunia nyata?
4. SMA larang siswa pakai mantel mahal

Sebenarnya enggak ada alasan kuat bagi sekolah buat melarang siswa menggunakan mantel merek tertentu. Namun SMA Woodchurch, di Birkenhead, Inggris, menilai menggunakan mantel merek tertentu berharga jutaan bagi siswa dapat menimbulkan kecemburuan sosial.
Mantel yang dimaksud merupakan mantel asal Kanada yang bermerek Goose dan Moncler. Di pasaran mantel ini dijual di kisaran harga 500-2.000 dolar AS (Rp 7,3-29,2 juta). Sekolah melarang penggunaan mantel yang berharga lebih dari 1.200 dolar AS pada November lalu.
ADVERTISEMENT
5. Enggak ada tempat duduk di kantin sekolah
Setelah melalui masa liburan pada Agustus 2018 lalu, para siswa di sebuah sekolah di Suixian, Provinsi Henan, China bingung dikemanakan kursi buat duduk yang selama ini ada di kantin. Akibatnya para siswa yang mau makan atau jajan di sana harus berdiri.
Menurut pewartaan Global Times, sekolah memang sengaja melakukan hal tersebut. Hal itu dimaksudkan agar meningkatkan efisiensi penggunaan kantin. Biar enggak ada yang nongkrong setelah makan mungkin, ya?