Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Pengumuman SNMPTN 2019 Maju Jadi Pukul 13.00 WIB
22 Maret 2019 10:05 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:17 WIB
ADVERTISEMENT
Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019 akan segera diumumkan pada Jumat (22/3). Waktu pengumuman dipercepat dari yang awalnya pukul 16.00 WIB menjadi 13.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Dari pantauan kumparan di laman pengumuman.snmptn.ac.id, terdapat countdown atau hitung mundur hingga pengumuman SNMPTN 2019 yang tinggal 3 jam lagi.
Bagi siswa yang lolos SNMPTN 2019 enggak bisa lagi mendaftar di Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).
"Siswa yang diterima SNMPTN diharapkan segera mendaftar ulang. (Karena) tidak bisa lagi mendaftar di SBMPTN," kata Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), Ismunandar, dilansir Antara.
"Saat ini, para rektor sedang rapat penentuan akhir. Pasti sesuai dengan daya tampungnya," tambah dia.
Pengumuman SNMPTN 2019 dimajukan sehari dari jadwal awal yaitu Sabtu (23/3). Hal ini karena proses seleksi sudah dapat diselesaikan dengan lebih cepat. Selain itu juga agar memberi kesempataan bagi siswa yang enggak lolos SNMPTN untuk mendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) gelombang satu di SBMPTN.
ADVERTISEMENT
Pendaftaran UTBK gelombang satu akan ditutup pada Minggu (24/3) pukul 22.00 WIB. Kemudian pembukaan pendaftaran UTBK gelombang dua akan dimulai pada Senin (25/3) pukul 10.00 WIB, dan akan ditutup pada 1 April 2019 pukul 22.00 WIB.
Di SNMPTN 2019 ini terdapat 478.070 pendaftar yang telah terfinalisasi dari 14.074 sekolah. Sementara untuk pendaftar Bidikmisi di SNMPTN 2019 mencapai 135.801 siswa.
Bagi kalian yang mengikuti SNMPTN 2019 dapat melihat hasilnya di kumparan dengan mudah dan lancar di tautan ini .