Konten dari Pengguna

Kunjungi 11 Negara dalam 24 Jam, MV Agusta Cetak Rekor Baru

AUTOBUZZ
Menyuguhkan konten-konten yang ringan dan menghibur. Semoga Anda suka.
30 Juni 2021 16:03 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 13:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari AUTOBUZZ tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
MV Agusta Turismo Veloce yang cetak rekor baru. Foto: @mvagustamotor/Instagram
zoom-in-whitePerbesar
MV Agusta Turismo Veloce yang cetak rekor baru. Foto: @mvagustamotor/Instagram
ADVERTISEMENT
Belakangan ini banyak kendaraan yang berhasil mencetak rekor baru. Seperti Toyota Mirai yang mampu menempuh jarak 1,003 km hanya dalam sekali pengisian bahan bakar hidrogen. Kemudian baru-baru ini MV Agusta juga cetak rekor baru.
ADVERTISEMENT
Rekor tersebut merupakan mengunjungi beberapa negara dalam 24 jam. Rekor tersebut dipecahkan oleh jurnalis Italia, Valerio Boni ditemani dengan motornya, MV Agusta Turismo Veloce 2021.
Memanfaatkan hari terpanjang pada tahun ini, Boni mengendarai motornya melewati 11 negara dalam 24 jam. Lebih dari 2,000 km ia tempuh melewati beberapa negara di Eropa. Boni memulai perjalanannya dari Swedia dan mengakhirinya pada markas MV Agusta di Schiranna, Italia. Perjalanan Boni dimulai dari Swedia kemudian dilanjutkan ke Denmark, Jerman, Belanda, Belgia, Luksemburg, Prancis, Swiss, Austria, Liechtenstein, dan berakhir di Italia.
Untuk membuktikan kehandalan dan teknologi terbaru dari motor mereka, MV bekerja sama dengan Valerio Boni sebagai bagian dari program yang bernama Turismo Veloce Europe Endurance atau TVEE. Nama tersebut terinspirasi dari TEE, Trans-Euro Express, kereta ikonik dan mewah yang sempat beroperasi pada tahun 1957 hingga 1995.
ADVERTISEMENT
Dengan memanfaatkan hari terpanjang pada tahun ini, tanggal untuk TVEE langsung ditetapkan, menyisakan lokasi yang akan digunakan nantinya. Dengan tujuan melewati 11 negara, Eropa menjadi lokasi yang sangat tepat melihat negaranya sangat berdekatan.
Valerio Boni mengendarai Turismo Veloce di Jerman. Foto: @mvagustamotor/Instagram
Rute tersebut langsung dipasang pada MV Ride App yang tersedia di Turismo Veloce itu dan Valerio Boni langsung meluncur dalam perjalanan yang sangat ambisius dengan harapan dapat mencetak rekor baru. Perjalanan tersebut juga diabadikan melalui media sosial MV Agusta.
Turismo Veloce yang akan dikendarai oleh Valerio Boni itu sudah dilengkapi berbagai macam perlengkapan untuk perjalanan ambisius itu. Dengan mesin 798cc 3-silinder yang mampu menghasilkan 110 dk pada 10,150 rpm, motor tersebut membawa Boni mencetak rekor baru dan membuktikan bahwa Turismo Veloce sangat nyaman untuk digunakan berpergian jauh.
ADVERTISEMENT