Lebih Bertenaga, Porsche 911 Klasik Disuntik Listrik

AUTOBUZZ
Menyuguhkan konten-konten yang ringan dan menghibur. Semoga Anda suka.
Konten dari Pengguna
31 Mei 2021 18:48 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari AUTOBUZZ tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
"Signature" Porsche 911 (964) elektrik. Foto: dok. Everrati
zoom-in-whitePerbesar
"Signature" Porsche 911 (964) elektrik. Foto: dok. Everrati
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Belakangan ini Porsche sedang berusaha mengembangkan bagian EVnya yang terlihat dari kehadiran Porsche Taycan Cross Turismo. Taycan dari awal sudah didesain sebagai mobil elektrik, sementara model Porsche lainnya seperti Cayenne berhasil menjadi hybrid. Sayangnya, model 911 masih membutuhkan waktu lebih lama lagi untuk dapat dikembangkan oleh Porsche, tetapi tidak untuk perusahaan satu ini.
ADVERTISEMENT
Perusahaan teknologi asal United Kingdom dengan nama Everrati berhasil mengelektrifikasi Porsche 911 model 964. Everrati bergerak dibidang merestorasi dan mengelektrifikasi mobil-mobil klasik yang ikonik agar tetap relevan hingga saat ini. Hal tersebut memberikan mobil klasik kehidupan baru dan dalam kasus 964 ini adalah tenaga yang lebih besar.
Tampak lebih dekat Porsche 911 (964) elektrik. Foto: dok. Everrati
Mesin flat-six dari Porsche 964 tersebut digantikan dengan powertrain elektrik sehingga memiliki tenaga 500 dk dan torsi 500 Nm yang mana mampu mencetak 0-100 km/jam kurang dari 4 detik. Kemudian, mobil tersebut juga memiliki jarak tempuh sekitar 245 km sebelum baterai harus diisi ulang. Disertai dengan sistem fast charging, baterai 53kWh tersebut dapat diisi ulang hanya dalam waktu kurang dari satu jam.
Untuk memastikan komponen-komponen elektrik tidak mengubah kendali dari 964, Everrati meminta bantuan dari Tim Harvey, juara dari British Touring Car Championship (BTCC) untuk mengembangkan 964 elektrifikasi tersebut.
ADVERTISEMENT
Everrati juga mengubah beberapa bagian menjadi karbon fiber, seperti bagian sayap belakang dan juga kap depan mobil. Bagian tersebut bertujuan agar 964 menjadi lebih ringan. Selain itu, Porsche 964 elektrifikasi ini memiliki beberapa bagian dari supsensi asli yang dipertahankan seperti suspensi trailing arm bagian belakang, sementara yang lainnya digantikan dengan komponen yang baru dan modern.
Bagian dalam Porsche 911 (964) elektrik. Foto: dok. Everrati
Bagian dalamnya terdapat sentuhan modern, seperti layar sentuh modern dengan sistem Bluetooth dan Apple Car Play. Kemudian panel instrumen baru yang terinspirasi dari Porsche sendiri untuk menunjukkan informasi penting ketika mengemudi.
Saat ini, model dari “Signature” widebody masih melakukan tes dan evaluasi terakhirnya sebelum mulai dikirimkan kepada pembeli di akhir 2021 nanti. Untuk harga, Signature 911 ini dibanderol 250,000 Pound Sterling atau sekitar Rp 5 miliar.
ADVERTISEMENT