Konten dari Pengguna

Resep Setup Makaroni Khas Solo untuk Santapan di Akhir Pekan

Resep Masakan
Panduan supaya suami betah di rumah
12 April 2020 9:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Resep Masakan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi setup makaroni. Foto: shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi setup makaroni. Foto: shutterstock
ADVERTISEMENT
Akhir pekan ini pengin masak makaroni tapi bingung mau diolah menjadi apa? Pernah mencoba menyantap makaroni dengan kuah susu? Kalau belum, resep masakan kali ini menjadi jawabannya.
ADVERTISEMENT
Kalau kamu pernah ke Solo, Jawa Tengah, tentu tidak asing dengan makanan yang satu ini. Selain nasi liwet, ternyata makaroni ini menjadi salah satu kudapan yang banyak dibuat di Solo. Olahan makaroni yang direbus bersama dengan daging, dan tentunya susu akan menjadi ciri khas rasa tersendiri yang lezat.
Kamu tentu akan kepengin untuk nambah saat pertama kali membuat resep masakan ini. Tak perlu berlama-lama lagi, yuk, simak resepnya di sini!
Ilustrasi setup makaroni. Foto: shutterstock

Bahan:

250 gram makaroni
200 gram daging ayam, suwir
2 butir telur ayam, kocok
1 buah bawang bombay
2 siung bawang putih
½ sdt pala bubuk
½ sdt merica
2 sdt garam
2 sdt gula pasir
ADVERTISEMENT
2 sdm mentega
1 buah susu kotak vanilla
200 ml air matang
Ilustrasi setup makaroni. Foto: shutterstock

Cara membuat setup makaroni:

1. Rebus daging terpisah, supaya kaldu ayam bisa digunakan. Angkat daging, suwir dan pindahkan ke tempat baru.
2. Rendam makaroni selama 10 menit. Sembari itu, iris tipis bawang bombay dan bawang putih.
3. Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan mentega. Tunggu hingga harum.
4. Tuang air kaldu ayam, tunggu hingga mendidih.
5. Masukkan telur ayam yang sudah dikocok bersama dengan suwiran ayam.
6. Tuang susu cair, tambahkan merica, pala bubuk, garam, dan gula pasir.
7. Masukkan makaroni, aduk hingga merata dan tunggu hingga matang.
8. Jika sudah mendidih, matikan api. Setup makaroni siap dihidangkan.
ADVERTISEMENT
Gimana? Caranya tidak sulit, kan? Daripada masak makaroni yang hanya itu-itu saja, mendingan cobain resep masakan setup makaroni di atas.
Selamat mencoba!