Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Resep Telur Dadar Padang, Renyah dan Tebal Bikin Puas Makan
8 Maret 2020 7:54 WIB
Tulisan dari Resep Masakan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak suka telur ? Salah satu makanan pokok ini merupakan sumber protein yang baik bagi tubuh. Hampir setiap rumah pasti menyediakan telur di dalam kulkasnya. Biar enggak gampang bosan, mending kita kreasikan telur yang ada, menjadi menu masakan hari ini.
ADVERTISEMENT
Tak heran, rasanya yang renyah dan ketebalannya memang tidak akan tergantikan. Simak resepnya, ya!
Bahan:
3 butir telur ayam
5 sdm kelapa parut
3 sdm tepung beras
2 batang daun bawang
1 batang seledri
Bumbu halus:
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 butir kemiri
1/4 sdt ketumbar
4 buah cabai merah keriting
3 buah cabai rawit
2 cm Kunyit
Garam
Lada bubuk
Kaldu bubuk
Cara membuat telur dadar Padang:
1. Sangrai kelapa dengan minyak secukupnya hingga agak kekuningan, lalu sisihkan. Larutkan tepung beras dengan air matang, pertahankan tekstur kentalnya.
ADVERTISEMENT
2. Haluskan bumbu yang sudah disiapkan (bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, cabai, dan kunyit), lalu masukkan ke adonan tepung beras bersama dengan kelapa.
3. Tambahkan garam, lada, dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk adonan hingga rata dan tidak perlu dikocok.
4. Panaskan minyak di teflon (kalau bisa ukuran teflon kecil) secukupnya, tunggu hingga panas.
5. Masukkan adonan telur, sebisa mungkin kecilkan api supaya telur tidak mudah gosong. Diamkan telur dan tunggu hingga dasarnya tidak lembek.
6. Jika sudah sedikit mengeras, balik adonan dengan hati-hati, jangan sampai hancur. Diamkan adonan hingga matang dan mengering.
7. Jika sudah matang dan mengharum, tiriskan telur dan matikan api.
8. Potong telur sesuai dengan selera dan sajikan.
ADVERTISEMENT
Yummy, telur dadar Padang yang renyah dan tebal siap menutrisimu hari ini. Selamat makan!