Konten Media Partner

Capres TDA 7.0 Danton Prabawanto Gagas Program Sertifikasi untuk Member

9 Maret 2021 22:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Danton Prabawanto, Capres TDA 7.0.(dok/pribadi).
zoom-in-whitePerbesar
Danton Prabawanto, Capres TDA 7.0.(dok/pribadi).
ADVERTISEMENT
SURABAYA - Komunitas Tangan Di Atas (TDA) akan melakukan pergantian Presiden, salah satu kandidat yang berasal dari Surabaya, yaitu Danton Prabawanto.
ADVERTISEMENT
Danton mengatakan, jika nantinya menjadi Presiden TDA 7.0 akan melakukan program yang berkesinambungan dengan program yang telah dilakukan Board Of Director (BOD) TDA 6.0.
"Program dari BOD TDA 6.0 sudah bagus. Sehingga akan melanjutkan program kerja TDA 5.1 yang terutama meninggalkan legacy masalah legalitas di TDA," terangnya.
Danton Prabawanto, yang juga owner jagoanhosting.com dan beon.(dok/TDA).
Selain itu, dia menyebutkan jika keberhasilan pengurus TDA 6.0 telah berhasil menambah beberapa legacy terutama yang paling terlihat TDA TV. Danton menegaskan jika terpilih menjadikan Capres TDA 7.0 akan lebih merapikan dan melanjutkan program TDA TV.
"Saya memiliki ide sertifikasi member dari konten-konten TDA TV. Seperti kalau mau dapat sertifikasi marketing maka harus belajar materi a,b,c yang ada di Youtube TDA TV," kata owner jagoanhosting dan beon ini.
ADVERTISEMENT
Belajar finance, leadership, tax dan lain sebagainya. "Jadi, setelah belajar di sana, lalu dilakukan test untuk mendapatkan sertifikasi," bebernya.
Selama bergabung dengan komunitas TDA, Danton pernah menjabat sebagai Ketua TDA Surabaya 4.0, Direktur Edukasi dan Peningkatan Kapasitas Member TDA 5.0