Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
TDA Gelar Seminar Inspiratif Hadirkan CEO NSEI Paragon, Salman Subakat
24 Oktober 2024 18:14 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Tangerang Raya - Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA ) kembali menggelar seminar inspiratif bertajuk "Meaningful Leadership Journey" yang menghadirkan Salman Subakat, CEO Nurhayati Subakat Entrepreneurship Institute (NSEI) Paragoncorp , perusahaan di balik merek kosmetik terkenal Wardah, Rabu (16/10/2024).
ADVERTISEMENT
Mustofa Romdloni, Presiden TDA 4.0 mengatakan, seminar yang digelar secara gabungan ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam tentang kepemimpinan yang bermakna, serta mendorong pengusaha lokal untuk mengembangkan bisnis dengan prinsip inovasi dan keberlanjutan. Salah satu kisah menarik yang dibahas dalam seminar ini adalah perjalanan keluarga Subakat dalam mendirikan Wardah.
"Brand kosmetik halal ini dirintis orang tua Salman, Nurhayati Subakat, yang memulai Paragon pada tahun 1985 dengan fokus pada produk perawatan rambut sebelum akhirnya meluncurkan Wardah pada tahun 1995. Dengan dedikasi dan kerja keras, Wardah berhasil menjadi pionir dalam industri kosmetik halal di Indonesia, menawarkan produk-produk berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan konsumen Muslim," jelasnya.
Dia menyampaikan, jika Salman Subakat, yang kini memimpin Paragon, menceritakan tentang bagaimana nilai-nilai keluarga yang kuat, visi keberlanjutan, dan semangat inovasi menjadi fondasi bagi pertumbuhan Wardah. Salman membagikan bagaimana perusahaan yang bermula dari skala kecil mampu berkembang menjadi salah satu brand kosmetik terbesar di Indonesia, sekaligus tetap memegang teguh komitmen untuk menciptakan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
ADVERTISEMENT
"Peserta seminar diajak memahami lebih dalam bagaimana kepemimpinan yang berfokus pada nilai dan tanggung jawab sosial dapat membawa bisnis ke tingkat yang lebih tinggi," ucapnya.
Selain itu, Salman membagikan tentang tantangan yang dihadapi selama perjalanan bisnis Wardah, serta strategi yang digunakan untuk menghadapi persaingan dalam industri kosmetik yang semakin ketat. Seminar ini juga memberikan kesempatan kepada para peserta untuk bertanya dan berdiskusi langsung dengan Salman Subakat.
Seminar ini, menggali inspirasi dan pelajaran yang relevan untuk diterapkan dalam bisnis masing-masing.
Dia berharap melalui seminar ini, TDA dapat menginspirasi pengusaha lokal untuk tidak hanya mengejar kesuksesan bisnis, tetapi juga memberikan dampak yang berarti bagi komunitas dan lingkungan.