Konten Media Partner

TDA Kota Jambi Gelar Kopdar Member TDA Level Foundation

29 September 2024 7:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TDA Jambi gelar Kopdar. foto/dok.tda jambi
zoom-in-whitePerbesar
TDA Jambi gelar Kopdar. foto/dok.tda jambi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jambi - Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) daerah Jambi menggelar kopdar member level foundation dengan tema Grow Up Your Business. Acara bertempat di salah satu resto milik member TDA, Sora & Nadia Cafe, Rabu (25/09/2024).
ADVERTISEMENT
Yusuf selaku Ketua TDA Jambi mengatakan, kegiatan ini dipelopori tim dari Divisi Edukasi. Tujuannya mengajar para member TDA Kota Jambi menguatkan foundation bisnisnya. Sebelumnya terdapat 9 Workshop Series yang harus diselesaikan terlebih dulu.
"Jadi sebelum bisnis member menuju Level Growth harus ada 9 workshop yang harus diikuti. Kegiatan ini menyiapkan bisnis ke level growth," jelasnya.
Kopdar dihadiri Ketua Wilayah TDA Sumsel-Jambi. Selain itu juga diikuti member TDA Jambi sebanyak 25 orang dimulai pukul 13.00 WIB.
"Beliau (Ketua Wilayah TDA Sumsel-Jambi) merasa senang bisa berkumpul dengan para member yang lapar akan belajar untuk menumbuhkan bisnisnya to the next level," terangnya.
Suasana sharing bisnis TDA Jambi. foto/dok.tda jambi
Kegiatan ini juga sebagai salah satu wadah untuk para member sharing bisnis bersama dan menambah jaringan. Adapun materi yang disampaikan terkait kurikulum belajar di TDA yang disesuaikan dengan level bisnis masing-masing.
ADVERTISEMENT
"Dalam waktu dekat akan dilaksanakan dua modul 9 Workshop Series di Kota Jambi dengan mengundang pembicara dari TDA Pusat," bebernya.
Dia berharap kopdar dapat dilakukan secara rutin dengan tema yang berbeda. Selain itu juga dapat diikuti oleh member lebih banyak lagi.
"Semoga bermanfaat untuk peserta kopdar dan kegiatan ini dilakukan berkelanjutan sebagai wadah untuk saling sharing. TDA Jambi semoga dapat mewujudkan To The Next Level dan tumbuh bersama," harapnya.