Konten Media Partner

TDA Perempuan Bogor Raya Gelar Kegiatan Marriage Empowerment Workshop

19 September 2024 18:03 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TDA Perempuan Bogor Raya Gelar Kegiatan Marriage Empowerment Workshop
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bogor - Marriage Empowerment Workshop adalah kegiatan yang diusung Divisi TDA Perempuan Bogor Raya dengan mengangkat tema 'Aku Bisa Yura, Bangkit Dari Keterpurukanku Menuju Rumah Tangga Bahagia'.
ADVERTISEMENT
Erini Ramita selaku Ketua Divisi TDAP Bogor Raya menjelaskan, tujuan diadakannya acara ini untuk menguatkan bonding dalam pernikahan untuk mencapai keluarga yang sehat.
Ditambahkan Erini, acara ini diadakan pada hari Kamis, (12/9/2024) dan menggandeng salah satu lembaga konsultasi. Yaitu BHM yang merupakan lembaga konsultasi dan terapi psikologis dengan pendekatan Islami dan science. Lembaga ini menangani permasalahan terkait konflik pernikahan, pengembangan diri, inner child, tanpa obat dan hipnotis.
Ade Suryani dan Raissa Almira sebagai bagian dari BHM menjadi pembicara pada kegiatan ini yang dilanjutkan dengan sesi sharing dengan peserta sebagai penutup pada acara tersebut.
"Peserta yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini sebanyak 25 orang dan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan Marriage Empowerment, di mana para peserta mendapatkan insight baru mengenai strategi mencapai pernikahan ideal," jelas Erini.
ADVERTISEMENT
Erini berharap dari kegiatan ini para peserta dapat memahami makna kebahagiaan sesungguhnya dalam pernikahan dan bonding pernikahan yang semakin kuat.
"Sehingga bisnisnya laris, keluarga jadi lebih harmonis," pungkasnya.