3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

TDA Perempuan Garut Gelar Cooking Class

1 Maret 2025 23:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TDA Perempuan Garut Gelar Cooking Class
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Garut - Komunitas pengusaha Tangan Di Atas (TDA) Perempuan Garut menggelar cooking class. Acara diikuti sebanyak 35 member, bertempat di RM Sederhana Jaya, pada Minggu (20/2/2025).
ADVERTISEMENT
Dea Ketua Panitia mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk memberikan pengalaman belajar langsung tentang cara memasak masakan populer yang cocok untuk menu sat set Ramadan, seperti perkedel ayam, chicken katsu, dan risoles. Selain itu juga mempelajari bagaimana narasumber membangun bisnis kulinernya, yang sudah berjalan hampir 40 tahun.
"Jadi ini dipandu langsung owner RM Sederhana Jaya yang merupakan member TDA Garut juga, yang sudah berkiprah di dunia kuliner sejak 1987. Bu Iyen Kristianti memberikan teknik memasak yang sederhana namun efektif. Serta berbagi tips dan trik agar setiap peserta dapat menghasilkan hidangan yang lezat dan menggugah selera," jelasnya.
Tak hanya itu, suasana kekeluargaan yang tercipta dalam setiap langkah memasak membuat kegiatan ini semakin menyenangkan. Adapun menu yang diajarkan di antaranya perkedel ayam, chicken katsu dan risoles.
ADVERTISEMENT
"Selain belajar memasak, peserta juga diberi kesempatan untuk langsung mempraktikkan teknik memasak yang telah diajarkan. Setiap peserta mencoba resep yang telah dipelajari dengan bimbingan langsung dari Bu Iyen, memberikan pengalaman yang lebih mendalam dan menyenangkan," terangnya.
Selanjutnya, setelah sesi cooking class, acara dilanjutkan dengan tradisi munggahan, yaitu makan bersama dengan hidangan khas liwet menjelang bulan Ramadan. Acara ini juga dimeriahkan dengan sesi doorprize yang memberikan hadiah menarik bagi para peserta yang beruntung.
"Suasana semakin meriah dengan tawa dan semangat kebersamaan yang terjalin sepanjang kegiatan. Para peserta pun menikmati hidangan liwet sambil berbincang akrab dan berbagi cerita, menciptakan kenangan manis bersama,"terangnya.
Dea berharap kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan rutin, minimal 6 bulan sekali, dengan narasumber oleh member TDA Garut lainnya secara bergiliran yang berkiprah juga di dunia kuliner.
ADVERTISEMENT