Konten Media Partner

TDA Yogyakarta Bagikan Ilmu Bisnis Strategi Pemasaran Online

27 April 2024 19:58 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TDA Yogyakarta Bagikan Ilmu Bisnis Strategi Pemasaran Online
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Yogyakarta - Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) daerah Yogyakarta terus memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat dan berkontribusi positif untuk perkembangan UMKM di daerah. Hal ini selaras dengan visi dan misi yaitu mengembangkan semangat wirausaha dan membangun jaringan di berbagai sektor.
ADVERTISEMENT
Bertepatan pada hari Rabu (24/04/2024), Komunitas TDA Yogyakarta mendapatkan kesempatan untuk menjadi narasumber pada pelatihan pemasaran online yang diadakan Kelurahan Panembahan. Markom TDA Jogja, Muhammad Anik mengatakan bahwa nara sumber pada kegiatan ini Arianto, owner PT Solusi Bisnis Digital dan Achmad di bidang jasa digital marketing property Etnipro.com.
"Untuk materi yang disampaikan yaitu pengenalan pemasaran online, pemasaran melalui sosial media, foto produk, edit foto sederhana," ujarnya.
Dia menyebutkan dalam hal ini TDA Yogyakarta berkontribusi sharing bisnis terkait dengan pemasaran digital. Sebab dalam kampung KB, salah satu programnya membentuk kelompok ekonomi produktif dan mengamati peluang pasar
"Dijelaskan oleh mas Achmad bahwa untuk menjalankan bisnis perlu adanya melihat peluang pasar, modal usaha, proses produksi dan pemasaran produk. Sedangkan untuk saat ini bisnis dengan mengandalkan model digital sangat berkembang pesat, namun bisnis tidak hanya menggunakan teknologi sebagai alat tetapi juga strategi bisnis," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Adapun strategi bisnis digital yaitu menambah produk atau layanan sehingga dapat meningkatkan profit atau keuntungan bisnis, membuat brand story, mengamati tren digital, digital marketing dan menggunakan teknologi terkini. Selain itu juga menjalin hubungan dengan pelanggan, konten dibuat secara terkonsep, memaksimalkan sosial media, menggunakan situs yang mudah diakses dan mengoptimalkan situs bisnis.
Selanjutnya, untuk materi kedua yang disampaikan yaitu tentang pengambilan foto produk, edit foto produk secara sederhana. Sehingga produk yang ditampilkan layak dan menarik para pembeli.
"Mas Arianto memberikan materi terkait dengan pengambilan foto, editing foto produk secara sederhana untuk produk. Foto produk sangat penting dalam menunjang bisnis online untuk menarik pembeli dengan produk yang kita tawarkan, oleh sebab itu dibutuhkan ketelatenan dalam proses pengambilan foto produk atau edit video produk," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk menampilkan foto produk atau video lebih menarik. Sehingga produk yang ditawarkan melalui market place dapat menarik banyak pembeli. Selain itu juga agar tetap menjaga kualitas produk tidak hanya memperbaiki kualitas penampilan produk.
Dengan adanya kegiatan ini Markom TDA Jogja berharap dapat memberikan manfaat kepada masyarakat dan segera menerapkan ilmu bisnis yang telah didapat.
"Terima kasih telah mempercayakan kepada TDA Yogyakarta sebagai narsum dalam kegiatan ini, semoga menjadi pemantik untuk ibu-ibu dan bapak-bapak dari keluarga akseptor KB untuk memulai mendigitalkan dan mengonlinekan produknya," harapnya.