Konten Media Partner

TDAP Surabaya Gandeng Mohler Gelar Workshop Baking Bareng Chef Christina Ribka

12 Mei 2025 21:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TDAP Surabaya Gandeng Mohler Gelar Workshop Baking Bareng Chef Christina Ribka
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Surabaya – Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) Perempuan Surabaya menggelar workshop baking offline berkolaborasi dengan brand Mohler Indonesia, pada Sabtu (27/4/2025).
ADVERTISEMENT
Acara bertema “Berkreasi dan Bereksplorasi Rasa Bersama Mohler” ini menghadirkan Chef Christina Ribka, finalis MasterChef Indonesia Season 5, sebagai pembicara utama.
Workshop berlangsung di Rumah APIN, Kompleks Industri Pergudangan SMB, Jl Raya Cangkir KM 22 Blok A7-A8, Kabupaten Gresik. Kegiatan diikuti 95 peserta dan berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
Ketua TDA Perempuan Surabaya, Nirwana, yang juga owner Hadeea Custom Gift, menjelaskan bahwa peserta diberangkatkan bersama-sama dari Masjid Al-Akbar Surabaya pukul 06.30 WIB menggunakan dua bus.
“Setibanya di lokasi, peserta disambut Jimmy selaku PIC dari Mohler. Ia memberikan briefing sebelum memasuki area pabrik dan ruang workshop,” kata Nirwana.
Acara dibuka dengan sambutan dari Jimmy yang mengenalkan profil dan produk-produk unggulan Mohler Indonesia, salah satu brand lokal yang bergerak di bidang bahan baku kue dan roti.
ADVERTISEMENT
Sekitar pukul 09.30 WIB, Chef Christina Ribka memasuki ruang workshop. Ia memperkenalkan diri, lalu memulai sesi baking dengan berbagi tips dan teknik membuat kue. Menu pertama yang dipraktikkan adalah cookies, lengkap dengan penjelasan bahan-bahan dan cara pembuatannya.
Nirwana mengucapkan terima kasih kepada Mohler Indonesia atas kolaborasi yang terjalin, serta kepada seluruh peserta yang turut menyukseskan acara ini.
“Terima kasih kepada Mohler Indonesia yang telah bekerja sama dengan TDA Perempuan Surabaya. Semoga workshop ini menginspirasi dan memberi manfaat bagi para pelaku UMKM perempuan di Surabaya. Kami tunggu di kegiatan berikutnya,” pungkas Nirwana.