Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness

Konten dari Pengguna
25 Desember 2018 20:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Abah Tohir tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
"How happy are you?" Sebuah kalimat di belakang tiket acara Xpander Tons of Real Happiness (ToRH) yang diselenggarakan oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tidak membuat kami bingung menjawab. Acara Xpander ToRH ini diselenggarakan di Bandung tepatnya di Paskal Food Market pada tanggal 14-16 Desember 2018.
ADVERTISEMENT
Bandung terpilih menjadi Kota ke-8 dari rangkaian campaign Tons of Real Happiness setelah sebelumnya diadakan di Bekasi, Semarang, Surabaya, Makasar, Medan, Pekanbaru dan Palembang. Kota-kota sebelumnya telah mampu menarik hingga 80.000 pengunjung. Dari foto maupun info yang beredar di media sosial akhirnya kami mendapatkan informasi keseruan acara Xpander ToRH di kota-kota sebelumnya dan acara tesebut FREE. Kami pun antusias untuk mendaftar dan ternyata persyaratannya sangat mudah. Hanya mengisi data diri di web mitsubishixpander.com bahkan yang ingin buru-buru datang dan belum sempat daftar bisa daftar on the spot.
Kami datang sekeluarga bersama anak juga tentunya. Alasan mendasar datang ke acara Xpander ToRH memang sebenarnya karena weekend kami biasa diisi kegiatan jalan-jalan dengan disisipi nilai-nilai edukasi. Tidak sekadar melangkahkan kaki ke luar rumah. Jadi mumpung ada fasilitas gratis dari Mitsubishi kami memanfaatkannya untuk bermain sekaligus belajar bersama anak.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai permainan menarik, membuat putri sulung kami yang berusia 19 bulan antusias untuk mencoba. Acara Xpander Tons of Real Happiness dibuka sejak pukul 10.00 hingga 22.00 WIB setiap harinya. Kami memilih sesi siang. Sekitar pukul 12.30 WIB sampai di arena Xpander, sengaja menimang setiap sore Bandung mulai rutin diguyur hujan.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (1)
zoom-in-whitePerbesar
Carousel menjadi pilihan awal kami. Lanjut kemudian Balloon Castle. Istana yang sepenuhnya dari balon. Orang tua dilarang masuk. Hanya anak-anak saja. Di Balloon Castle si sulung awalnya masih ragu hanya duduk di emperan sambil menikmati gelombang lonjakan dari anak-anak yang lain. Sebenarnya orang tuanya yang ragu, khawatir terbanting oleh anak-anak lain apalagi badannya lebih besar. Kemudian kami memberanikan diri meletakkannya agak ke tengah, tetap dengan pengawasan. Permainan ini mengajarkan keseimbangan.
ADVERTISEMENT
Perjalanan lanjut ke playground. Tempat bermain anak yang khas sekali biasa dijumpai di cafe, hotel atau tempat lainnya. Ada perosotan dan kuda-kudaan. Meski playground terbilang kecil namun tidak terlalu sesak karena banyak pilihan permainan lainnya. Putri kami mengenal permainan perosotan baru beberapa minggu yang lalu. Itu pun belum dilepas sendiri melainkan masih dipegangi. Saat di Xpander Tons of Real Happiness ia mulai naik tangga dan mencoba meluncur sendiri. Kami stand by saja di bawah perosotan. MasyaAllah. Di pojok inilah si sulung belajar tentang keberanian.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (2)
zoom-in-whitePerbesar
Permainan masih belum semua kami kunjungi. Voucher wahana pun masih banyak. Selain Carousel, Ballon Castle dan Playground, ada Ferris Wheel atau yang umumnya dikenal dengan bianglala, 360 Photo Booth, Swing Carousel, Balloon Pool, Mini Xpander Traffic Park dan ada juga Games Corner yang terdiri dari 3 games ketangkasan berhadiah. Khusus untuk Games Corner, pengunjung bisa memainkannya setelah menyusun balok di Tetris Challenge atau setelah melakukan Test Drive.Test Drive mobil Xpander yang manual juga tidak luput dari kunjungan kami. Mobil dengan tampilan eksterior nan gagah. Di hari pembukaannya, mobil Xpander ini telah menunjukan kepada pengunjung bagaimana ia mampu membawa berton-ton kebahagiaan. Mobil yang telah menjadi First Winner Favorite Car GIIAS 2017 mampu menarik salah satu permainan yaitu Carousel yang diklaim memiliki berat sebesar 24 ton.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (3)
zoom-in-whitePerbesar
Kami juga sempat mengobrol dengan salah satu pengunjung Xpander ToRH dari Garut. Namanya Pak Budi dan Bu Wiwin. Mereka datang jauh-jauh dari Garut ke Bandung karena memang berkeinginan untuk mempunya mobil dari Mitsubishi sekaligus ingin mencoba secara langsung kehebatannya. Surprise, Pak Budi ternyata berkesempatan test drive bersama Rifat Sungkar. Sebuah kesempatan eksklusif hingga saat mengobrol dengan kami, keluarga kecil ini masih tampak rona bahagia mendapati keramahan Rifat Sungkar yang tidak sungkan menemani berkeliling dengan mobil Xpander. Dan begitu kami tanya bagaimana kesannya, semua tersenyum. “Iya, Enak. Kelebihannya itu di suara mesinnya ngga terlalu kedengeran,” tutur Pak Budi.
ADVERTISEMENT
Xpander memiliki kesan tersendiri bagi setiap orang. Sementara bagi kami Small MPV (Multi Purpose Vehicle) Car ini menarik untuk menemani setiap perjalanan. Apalagi waktu yang tepat untuk memberi pengarahan pada anak menurut Muhammad Nur Abdul Hafidz Suwaid dalam bukunya Manhaj Tarbiyah an-Nabawiyyah lith Thifl, ada 3: ketika dalam perjalanan, waktu makan dan waktu anak sakit.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (4)
zoom-in-whitePerbesar
Disebutkan yang pertama adalah dalam perjalanan. Di dalam perjalanan apalagi jika menempuh perjalanan jauh banyak waktu yang bisa dihabiskan bersama di dalam kendaraan. Adanya kabin yang luas akan memberikan kenyamanan bagi penumpangnya. Tentunya saat test drive kami masuk ke dalam mobil dan merasakan duduk di dalam kabin. Space untuk kaki cukup dan posisi kursi pun dapat diatur dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Sabuk pengaman ada di setiap baris kursi dari depan, tengah hingga belakang. Bahkan sabuk pengaman di bagian depan baik penumpang maupun pengemudi tedapat pengingat sehingga ketika tidak dipergunakan maka sang mesin akan mengoceh layaknya ibu pada anak. Selain sabuk di setiap baris, tersedia juga power outlet. Jadi tidak khawatir berebut dengan yang lain. Penumpang yang duduk paling belakang juga tidak perlu jauh-jauh mengisi daya dan mengoper perangkatnya ke baris depan.
Kapasitas tampungan bagasi juga lumayan banyak, ini bermanfaat sekali apalagi keluarga kami sering membawa bekal pakaian plus-plus hingga makanan sendiri ketika bepergian bahkan mainan dan perbekalan anak lainnya. Lantai bagasi juga bisa direbahkan dan enaknya tanpa celah jadi semakin luas.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (5)
zoom-in-whitePerbesar
Terdapat banyak tempat penyimpanan serbaguna di mobil Xpander. Ada laci bawah, kotak bahkan back pocket untuk Xpander versi tertentu ada beberapa sket kantong penyimpanan. Ini bisa dipakai untuk menyimpan majalah maupun buku-buku apalagi di usia si sulung sedang gemar-gemarnya membaca gambar. Tidak jarang jika bepergian selain dibawakan mainan juga dibawakan buku untuk obat jenuhnya.
ADVERTISEMENT
Suasana kabin yang tenang, terhindar dari kebisingan bisa membuat diskusi keluarga saat diperjalanan mengasyikkan. Bermanfaat juga jika bepergiaan ke dataran tinggi apalagi dengan beban yang banyak, membutuhkan mobil dengan kekuatan cukup besar namun bisa tetap menjaga kestabilan. Di bagian tengah dashboard juga ada audio multifungsi yang bisa diputar menemani perjalanan, sambil murajaah misalnya.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (6)
zoom-in-whitePerbesar
Selesai melakukan Test Drive, kami kembali ke dalam arena Xpander ToRH tanpa harus menggunakan tiket karena tangan sudah dicap petugas keamanan saat pertama kali masuk.
Di dalam arena Xpander ToRH juga disediakan fasilitas toilet umum dan di luar arena kami melihat sebuah ambulance dengan beberapa orang siap siaga di dalamnya. Setiap petugas keamanan pun menyambut ramah kedatangan kami.
ADVERTISEMENT
Sebelum pulang kami pun melihat Talkshow Film Milly dan Mamet. Dan di sore hari itu pula dihadiri Agent of Happiness yaitu Keluarga Sasono. Sejak hari pertama (pembukaan), hari kedua di mana kami datang dan di hari ketiga berbagai rangkaian acara menarik pengunjung di setiap sesinya.
Mitsubishi Fasilitasi Permainan Edukatif di Acara Xpander Tons of Real Happiness (7)
zoom-in-whitePerbesar
Jadi, “How happy are you?” Jawabannya ada juga di tiket itu, melekat di halaman depan bahkan menyambut kami saat baru pertama kali masuk. “Tons of Real Happiness.”
Sukses. Sukses sudah Mitsubishi dengan Xpander ToRHnya telah melekatkan kami. Acara yang tidak hanya sekadar tentang produknya Mitsubishi yang khas dengan mobil, tapi ini benar-benar acara keluarga. Dibalut dengan penuh ceria. Dilukis dengan penuh warna. Dituang dengan penuh rasa. Kabar baiknya, Mitsubishi akan melanjutkan brbagi berton-ton kebahagiaan di Serang pada tanggal 25-27 Januari 2019. Selamat menanti.
ADVERTISEMENT